Tati’ah, Infirul (2009) Pengaruh Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMPN 2 Rejotangan Tulungagung Tahun Ajaran 2009/2010. [ Skripsi ]
Text
BAB II tatik new.doc Download (116kB) |
|
Text
BAB III tatik revisi.doc Download (161kB) |
|
Text
bab V.doc Download (31kB) |
|
Text
bab IV.doc Download (1MB) |
|
Text
Cover dan Abstrak.doc Download (191kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.doc Download (27kB) |
|
Text
BAB I TATIK.doc Download (58kB) |
Abstract
Kata Kunci : Kebiasaan Belajar, Prestasi Belajar Matematika Latar belakang : dalam mencapai prestasi belajar, mayoritas para siswa lebih mengandalkan kecerdasannya tau yang disebut dengan IQ. Dari sebab itu ada beberapa fenomena yang menarik untuk diteliti. Didalam suatu komunitas pendidikan ada siswa yang aktif dalam berfikir dan mempunyai kecerdaan di atas rata-ratan, akan tetapi sayangnya hal itu tidak diimbangi dengan kegiatan belajar yang memadai dan terlihat menyepelekan belajar. Akhirnya prestasi akdemiknya dikalahkan oleh siswa lain yang kenyataannya mempunyai tingkat kecerdasan sedang, tetapi mempunyai kebiasaan belajar baik. Berangkat dari realitas tersebut, penulis ingin mengangkat permasalahan seberapa erat pengaruh antara kebiasaan belajar dengan prestasi belajar dalam sebuah judul skripsi ” Pengaruh Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMPN 2 Rejotangan Tulungagung Tahun Ajaran 2009/2010”. Permasalahan : (1) Bagaimana kebiasaan belajar siswa kelas VIII SMPN 2 Rejotangan Tulungagung tahun ajaran 2009/2010 ? (2) Bagaimana prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMPN 2 Rejotangan Tulungagung tahun ajaran 2009/2010 ? (3) Adakah pengaruh yang signifikan antara kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMPN 2 Rejotangan Tulungagung tahun ajaran 2009/2010 ? Tujuan Penelitian : (1) Untuk mengetahui kebiasaan belajar siswa kelas VIII SMPN 2 Rejotangan Tulungagung tahun ajaran 2009/2010 (2) Mengetahui prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMPN 2 Rejotangan Tulungagung tahun ajaran 2009/2010 (3) Untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh yang signifikan antara kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMPN 2 Rejotangan Tulungagung tahun ajaran 2009/2010 Metode Penelitian : (1) Pendekatan : Kuantitatif. (2) Pola Penelitian : penelitian korelasional. (3) a) Populasi : siswa kelas VIII SMPN 2 Rejotangan Tulungagung tahun ajaran 2009/2010 sebanyak 4 kelas denga jumlah siswa seluruhnya 140 siswa. b) Sampling : Proporsional Random Sampling. c) sampel : 40 siswa. (4) a) Sumber data : sumber data prima dan sumber data skunder. b) Variabel : kebiasaan belajar sebagai variabel bebas dan prestasi belajar matematika siswa sebagai variabel terikat. c) Jenis data : kuantitatif. (5) a) Metode dan instrumen pengumpulan data : 1) Angket dengan instrumen pedoman angket, 2) Dokumentasi dengan instrumen dokumentasi, 3) teknis analisis data kuantitatif dengan rumus analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian : (1) Kebiasaan belajar siswa kelas VIII SMPN 2 Rejotangan Tulungagung tahun ajaran 2009/2010 adalah sedang dengan rentangan skornya 53,2 sampai 64,2 dengan prosentasi 42,5%. (2) Prestasi belajar siswa kelas VIII SMPN 2 Rejotangan Tulungagung tahun ajaran 2009/2010 adalah cukup dengan rentangan skornya 68,1 sampai 75,1 dengan prosentase 32,5%. (3) Ada pengaruh yang signifikan antara kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMPN 2 Rejotangan Tulungagung tahun ajaran 2009/2010 pada taraf signifikan 5%. Dari analisis statistik diperoleh 0,37, dengan pengaruh sebesar 14 %.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Matematika |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
Depositing User: | Endang Rifngati S.Sos |
Date Deposited: | 04 Feb 2015 08:00 |
Last Modified: | 04 Feb 2015 08:00 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/1034 |
Actions (login required)
View Item |