PELAKSANAAN PEMBIAYAAN MODAL KERJA AKAD MUSYAROKAH PADA BMT UMMATAN WASATHAN TULUNGAGUNG

DO'IT ZULAIKAH APRILIANA, 174114308 (2019) PELAKSANAAN PEMBIAYAAN MODAL KERJA AKAD MUSYAROKAH PADA BMT UMMATAN WASATHAN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (857kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (187kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (175kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (275kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (342kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (290kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (251kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (498kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (202kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA .pdf

Download (235kB)

Abstract

ABSTRAK Do’it Zulaikah Apriliana. 2018. Pelaksanaan Pembiayaan Modal Kerja Akad Musyarakah di BMT Ummatan Wasathan Tulungagung, Skripsi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Jurusan Perbankan Syariah, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung. Pembimbing Dr. H. Dede Nurrohman, M.Ag. Penelitian ini dilatarbelakangi dengan adanya kebutuhun modal kerja dalam setiap usaha yang dijalankan. Modal kerja sendiri dapat diwujudkan melalui akad musyarakah yang mana modal tersebut diperoleh dari masing-masing pihak yang nominalnya tidak harus sama. Salah satu lembaga keuangan yang menerapkan modal kerja akad musyarakah adalah BMT Ummatan Wasathan Tulungagung. Penelitian ini menggunakan metode analisis kualitatif. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari hasil lapangan dengan observasi dan wawancara langsung dengan staf BMT Ummatan Wasathan dan juga dengan beberapa anggota pembiayaan musyarakah. Sedangkan data sekunder diperoleh dari dokumen-dokumen lembaga serta dari sumber lainnya yang berhubungan dengan penelitian. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) bagaimana pelaksanaan pembiayaan modal kerja akad musyarakah di BMT Ummatan Wasathan Tulungagung? (2) Bagaimana kendala pelaksanaan pembiayaan modal kerja akad musyarakah di BMT Ummatan wasathan Tulungagung? (3) Bagaimana solusi atas kendala pelaksanaan pembiayaan modal kerja akad musyarakah di BMT Ummatan Wasathan Tulungagung? Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) pelaksanaan pembiayaan modal kerja akad musyarakah di BMT Ummatan Wasathan diperuntukkan kepada anggota atau calon anggota yang sudah memiliki usaha berjalan, BMT membrikan syarat calon anggota harus muslim agar sesuai dengan misi BMT, untuk pembagian hasil BMT Ummatan 20:80 diperoleh dari keuntungan setiap yang kemudian dirupakan dalam bentuk nominal (2) kendala pelaksanaan pembiayaan modal kerja yang dialami BMT Ummatan Wasathan berasal dari internal yakni kurangnya pegawai yang dimiliki dan keterbatasan dana yang dimiliki sementara dari eksternal atau dari anggota adalah adanya itikad buruk anggota dalam pemanfaaan pemberian pembiayaan (3) solusi yang diterapkan BMT Ummatan Wasathan yakni dengan mempertajam analisis 5C sebelum memberikan pinjaman. Kata kunci : Pelaksanaan, Modal Kerja, Musyarakah

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: 174114308 Do’it Zulaikah Apriliana
Date Deposited: 23 Apr 2019 06:49
Last Modified: 30 Mar 2020 06:26
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/10536

Actions (login required)

View Item View Item