STRATEGI PENGEMBANGAN KAWASAN WISATA PANTAI GEMAH OLEH DINAS PARIWISATA DI DESA KEBOIRENG KECAMATAN BESUKI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Vedho Ardhian Syahputra, 17402153211 (2019) STRATEGI PENGEMBANGAN KAWASAN WISATA PANTAI GEMAH OLEH DINAS PARIWISATA DI DESA KEBOIRENG KECAMATAN BESUKI KABUPATEN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (84kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (35kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf

Download (191kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (395kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (70kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (159kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (42kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (85kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Strategi Pengembangan Kawasan Wisata Pantai Gemah oleh Dinas Pariwisata di Desa Keboireng Kecamatan Besuki Kabupaten Tulungagung” ini ditulis oleh Vedho Ardhian Syahputra, Nim 17402153211, pembimbing Dr. H. Dede Nurohman, M.Ag. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh industri pariwisata merupakan suatu industri yang dalam perkembangannya dapat mempengaruhi indutri-industri lain yang berada disekitarnya. Banyaknya lapangan pekerjaan dari industri pariwisata yang muncul mulai dari kegiatan rumah makan, layanan wisata, jasa akomodasi, bisnis cenderamata dan bisnis-bisnis lainnya telah berhasil membantu pemerintah untuk mengurangi tingginya tingkat pengangguran dan kemiskinan. Untuk itu perlu sebuah strategi yang matang yang berpotensi besar dalam keberhasilan membawa dampak perubahan yang baik dalam berbagai bidang. Dalam hal ini peneliti ingin melakukan penelitian salahsatu industri pariwisata di Kabupaten Tulungagung yaitu pantai Gemah. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana strategi pengembangan kawasan wisata Pantai Gemah oleh Dinas Pariwisata di Desa Keboireng, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung? (2) Apa saja faktor pendukung dan penghambat pengembangan kawasan wisata pantai Gemah? (3) Bagaimana dampak pariwisata terhadap lingkungan, dampak pariwisata terhadap budaya, dampak pariwisata terhadap ekonomi di Desa Keboireng Kecamatan Besuki Kabupaten Tulungagung?. Penelitian ini merupakan penelitian dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian berada di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Tulungagung dan di Pantai Gemah. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode Wawancara, Observasi dan Dokumentasi. Hasil pada penelitian ini adalah strategi yang digunakan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Tulungagung dalam mengembangkan pantai Gemah: (1) pengembangan atraksi yang alami dan menyatu dengan alam (2) pengelolaan pariwisata menggunakan tenaga kerja lokal (3) peningkatan sarana dan prasarana (4) penggunaan teknologi dan teknik publikasi dalam pemasaran (5) pengembangan wisata yang berbasis kearifan lokal. faktor pendukung pengembangan seperti daya tarik yang indah, sarana dan prasarana yang mumpuni, keamanan yang baik, faktor penghambat adalah anggaran yang terbatas. Dampak pengembangan dilihat dari segi lingkungan pihak pengelola sudah berusaha membersihkan sampah yang ada di Pantai Gemah namun limbah dari warung-warung mencemari sungai, dampak budaya yaitu budaya reog, jaranan, sedekah bumi terus di lestarikan, dampak ekonomi yaitu meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar dengan mendirikan usaha di Pantai Gemah. Kata kunci: Strategi, Pengembangan, Pariwisata

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: 17402153211 Vedho Ardhian Syahputra
Date Deposited: 11 Jul 2019 06:58
Last Modified: 11 Jul 2019 06:58
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/12065

Actions (login required)

View Item View Item