STRATEGI OPTIMALISASI PEMBIAYAAN QARDHUL HASAN UNTUK KEMASLAHATAN UMAT DI BAITUL MAAL WA TAMWIL PAHLAWAN TULUNGAGUNG DAN DI BAITUL MAAL WA TAMWIL ISTIQOMAH KARANGREJO

KHONI'ATUS ZAHRO, 17401153083 (2019) STRATEGI OPTIMALISASI PEMBIAYAAN QARDHUL HASAN UNTUK KEMASLAHATAN UMAT DI BAITUL MAAL WA TAMWIL PAHLAWAN TULUNGAGUNG DAN DI BAITUL MAAL WA TAMWIL ISTIQOMAH KARANGREJO. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (198kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (93kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (444kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (551kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (296kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (538kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (262kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (96kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (232kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Strategi Optimalisasi Pembiayaan Qardhul Hasan Untu Kemaslahatan Umat Di Baitul Maal Wa Tamwil Pahlawan Tulungagung dan Baitul Maal Wa Tamwil Istiqomah Karangrejo” ini ditulis oleh Khoni’atus Zahro, NIM. 17401153083 dengan dosen pembimbing Dr. Qomarul Huda, M.Ag Penelitian ini dilatar belakangi oleh fenomena bahwa pembiayaan qardhul hasan merupakan pembiayaan yang diberikan untuk tujuan kemaslahatan. Tujuan kemaslahatan adalah memberikan manfaat kepada orang lain secara berkelanjutan. Sedangkan jika diterapkan dalam baitul maal wa tamwil (BMT) belum bisa terpenuhi sepenuhnya. Di BMT Pahlawan Tulungagung pembiayaan qardhul hasan diberikan untuk kepentingan pendidikan, kesehatan, dan ekonomi. dan BMT Istiqomah Karangrejo pembiayaan qardhul hasan dipergunakan untuk kepentingan mendesak seperti biaya kesehatan dan pendidikan Selama ini data dari lembaga menunjukkan bahwa pembiayaan qardhul hasan si BMT Pahlawan Tulungagung dan BMT Istiqomah Karangrejo belum berjalan secara optimal. Penelitian ini bertujuan untuk (1) menganalisis strategi optimalisasi pembiayaan qardhul hasan untuk kemaslahatan umat di BMT Pahlawan Tulungagung dan di BMT Istiqomah Karangrejo. (2) menganalisis faktor pendukung dan penghambat pembiayaan qardhul hasan untuk kemaslahatan umat di BMT Pahlawan Tulungagung dan di BMT Istiqomah Karangrejo. (3) menganalisis perbedaan strategi optimalisasi pembiayaan qardhul hasan untuk kemaslahatan umat di BMT Pahlawan Tulungagung dan di BMT Istiqomah Karangrejo. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Data yang digunakan adalah data primer diperoleh dari wawancara langsung kepada pengelola dan nasabah pembiayaan qardhul hasan di BMT Pahlawan Tulungagung dan di BMT Istiqomah Karangrejo. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukakan bahwa : (1) Pembiayaan qardhul hasan di BMT Pahlawan Tulungagung dan di BMT Istiqomah Karangrejo belum sepenuhnya memberikan kemaslahatan kepada nasabah. Hal tersebut karena pembiayaan qardhul hasan belum diberikan secara berkesinambungan. Dan di BMT Pahlawan Tulungagung dan di BMT Istiqomah Karangrejo pembiayaan qardhul hasan belum diberikan secara optimal dan belum ada strategi khusus yang dilakukan. BMT Pahlawan Tulungagung dan BMT Istiqomah Karangrejo masih berfokus pada baitul tamwilnya.(2) Faktor pendukung dan penghambat pembiayaan qardhul hasan untuk kemaslahatan di BMT Pahlawan Tulungagung dan BMT Istiqamah Karangrejo terjadi karena faktor dari internal BMT dan faktor dari nasabah pembiayaan qardhul hasan.(3)perbedaan pembiayaan qardhul hasan di BMT Pahlawan Tulungagung dan BMT Istiqomah Karangrejo adalah dari penyalurannya, sumbernya, dan juga dari strateginya. Kata kunci : strategi optimalisasi, pembiayaan qardhul hasan, kemaslahatan, BMT

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Skripsi 17401153083 Khoni'atus zahro
Date Deposited: 19 Aug 2019 03:42
Last Modified: 02 Apr 2020 06:49
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/13059

Actions (login required)

View Item View Item