NUR ULFA KATALINA, 17402153248 (2020) PENGARUH MODAL USAHA, PENGALAMAN USAHA, JAM KERJA, DAN KOMPETENSI WIRAUSAHA TERHADAP PENDAPATAN PEDAGANG SAYUR (Studi pada Pedagang di Pasar Ngemplak Kab.Tulungagung). [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (321kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (92kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (77kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (208kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (231kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (184kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (346kB) | Preview |
|
Text
BAB V.pdf Download (148kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Download (79kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (112kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Modal Usaha, Pengalaman Usaha, Jam Kerja, dan Kompetensi Wirausaha Terhadap Pendapatan Pedagang Sayur (Studi Kasus pada Pedagang di Pasar Ngemplak Tulungagung)” ditulis oleh Nur Ulfa Katalina, NIM 17402153248, pembimbing Muhamad Aqim Adlan, M.E.I Penelitian ini dilatar belakangi oleh suatu fenomena bahwa tujuan utama seorang pedagang yaitu untuk memperoleh pendapatan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Salah satu faktor penting dalam usaha perdagangan yaitu modal. Selain memiliki modal faktor pengalaman usaha juga bisa mempengaruhi pendapatan. Faktor lain yang mempengaruhi tingkat pendapatan adalah jam kerja. Selain hal tersebut kompetensi wirausaha juga dapat mempengaruhi tingkat pendapatan. Rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah (1) Apakah modal usaha berpengaruh terhadap pendapatan pedagang di Pasar Ngemplak Tulungagung? (2) Apakah pengalaman usaha berpengaruh terhadap pendapatan pedagang di Pasar Ngemplak Tulungagung ? (3) Apakah jam kerja berpengaruh terhadap pendapatan pedagang di Pasar Ngemplak Tulungagung? (4) Apakah kompetensi wirausaha berpengaruh terhadap pendapatan pedagang di Pasar Ngemplak Tulungagung? (5) Apakah modal usaha, pengalaman usaha, jam kerja, dan kompetensi wirausaha berpengaruh terhadap pendapatan pedagang di Pasar Ngemplak Tulungagung? Adapun yang menjadi tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh signifikan modal usaha, pengalaman usaha, jam kerja, dan kompetensi wirausaha terhadap pendapatan pedagang di Pasar Ngemplak Tulungagung baik secara parsial (individu) dan simultan (bersama-sama). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif. Pengambilan sampel dengan teknik probability sampling. Sementara metodenya menggunakan cluster. Data yang digunakan adalah data primer . Pada penelitian ini menggunakan metode analisis uji regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bahwa (1) secara parsial modal usaha mempunyai pengaruh signifikan terhadap pendapatan pedagang sayur, (2) secara parsial pengalaman usaha mempunyai pengaruh signifikan terhadap pendapatan pedagang sayur, (3) secara parsial jam kerja mempunyai pengaruh signifikan terhadap pendapatan pedagang sayur, (4) secara parsial kompetensi wirausaha mempunyai pengaruh signifikan terhadap pendapatan pedagang sayur. Hal ini mengindikasikan bahwa Modal Usaha, Pengalaman Usaha, Jam Kerja, dan Kompetensi Wirausaha berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan Pedagang di Pasar Ngemplak Tulungagung. Sedangkan pengujian secara simultan menunjukkan bahwa Modal Usaha, Pengalaman Usaha, Jam Kerja, dan Kompetensi Wirausaha berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan Pedagang di Pasar Ngemplak Tulungagung. Kata kunci: Modal Usaha, Pengalaman Usaha, Jam Kerja, Kompetensi Wirausaha, dan Pendapatan Pedagang
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | 17402153248 Nur Ulfa Katalina |
Date Deposited: | 10 Mar 2020 06:54 |
Last Modified: | 31 Mar 2020 02:50 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/14784 |
Actions (login required)
View Item |