KHABIBATUL KIFTIYAH, 17402163327 (2020) PENGARUH KEBUTUHAN, PENGALAMAN, REFERENSI, DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA TOKO ONLINE SHOPEE (Studi Kasus Mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah IAIN Tulungagung). [ Skripsi ]
Text
Cover.pdf Download (486kB) |
||
Text
ABSTRAK.pdf Download (860kB) |
||
Text
Daftar Isi.pdf Download (394kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (3MB) |
||
|
Text
BAB II.pdf Download (7MB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (5MB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (658kB) | Preview |
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (1MB) |
Abstract
Skripsi Dengan Judul “Pengaruh Kebutuhan, Pengalaman, Referensi, dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Pada Toko Online Shopee (Studi Kasus Mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah IAIN Tulungagung)” ini ditulis oleh Khabibatul Kiftiyah, NIM.17402163327, Pembimbing Dr. Nur Aini Latifah, SE., MM. PenelitianPenelitian ini dilatar belakangi oleh maraknya sistem jual beli online yang terjadi di era sekarang ini terutama pada mahasiswa Jurusan Ekonomi Syariah IAIN Tulungagung, kemudahan demi kemudahan yang didapat ketika melakukan transaksi jual beli juga menjadi pemicu utama. Salah satunya yang paling menonjol untuk online shop saat ini yaitu shopee, dimana banyak sekali kemudahan dan juga kelebihan ketika kita melakukan transaksi jual beli melalui aplikasi ini. Namun untuk mengoptimalkan penggunaan aplikasi shopee ini tentunya harus mengetahui apa saja faktor yang mempengaruhi keputusan pembeliannya, seperti kebutuhan, pengalaman, referensi, dan juga promosi. RumusanRumusan masalah dalam skripsi ini adalah (1) Apakah kebutuhan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian pada toko online shopee ?, (2) Apakah pengalaman memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian pada toko online shopee ?, (3) Apakah referensi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian pada toko online shopee?, (4) Apakah promosi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian pada toko online shopee?, (5) Apakah kebutuhan, pengalaman, referensi, dan promosi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian pada toko online shopee ?. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan rumus slovin. Tahap pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis kuantitatif dengan menggunakan analisis satistik yaitu uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji asumsi klasik, uji regresi berganda, uji T dan uji F serta uji koefisien determinasi. HasilHasil penelitian menunjukkan bahwa (1) kebutuhan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada toko online shopee, (2) pengalaman berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada toko online shopee, (3) referensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada toko online shopee, (4) promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada toko online shopee. (5) Kebutuhan, pengalaman, referensi, dan promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada toko online shopee. Kata Kunci: Kebutuhan, Pengalaman, Referensi, Promosi, Keputusan Pembelian
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Khabibatul Kiftiyah 17402163327 |
Date Deposited: | 03 Sep 2020 02:59 |
Last Modified: | 10 Jun 2021 03:15 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/16309 |
Actions (login required)
View Item |