PENGEMBANGAN BAHAN AJAR TEKS FABEL BERMUATAN PENDIDIKAN KARAKTER PADA SISWA KELAS VII SKRIPSI

ALFI NURCAHYANTI, 17210163087 (2020) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR TEKS FABEL BERMUATAN PENDIDIKAN KARAKTER PADA SISWA KELAS VII SKRIPSI. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (659kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (998kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (186kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (467kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (423kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (663kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text
BAB V.pdf

Download (653kB)
[img] Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (301kB)

Abstract

ABSTRAK Nurcahyanti, Alfi. 2020. Pengembangan Bahan Ajar Teks Fabel Bermuatan Pendidikan Karakter Pada Siswa Kelas VII. Skripsi, Jurusan Tadris Bahasa Indonesia, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri Tulungagung. Pembimbing: Muyassaroh, S.S., M. Pd. Kata kunci: pengembangan bahan ajar, teks fabel, pendidikan karakter Sastra menjadi bagian penting sebagai sarana untuk pendidikan dalam penanaman karakter generasi bangsa. Selain dinikmati keindahannya, sastra menjadi ‗media‘ yang gembur untuk menyemai nilai-nilai luhur. Sastra juga membawa pembaca dalam permenungan nilai-nilai; mengajak pembaca melihat kebenaran-kebenaran; bahkan menjadi arah tindakan-tindakan. Untuk mewujudkan hal tersebut dapat dituangkan dalam bahan pembelajaran yang memiliki relevansi dengan kebutuhan belajar dan nilai karakter yang ingin diterapkan pada siswa. Dalam hal ini, pembelajaran teks fabel tidak sekadar disikapi sebagai materi untuk melatih kognitif maupun psikomotorik siswa tetapi juga mengajak siswa untuk memahami nilai-nilai karakter di dalam teks fabel yang diimplentasikan dalam kehidupan sehari-hari, memiliki motivasi untuk belajar mandiri, dan menggerakkan siswa untuk melakukan suatu hal yang positif. Untuk mewujudkan hal tersebut, penelitian dan pengembangan ini menghasilkan bahan ajar teks fabel bermuatan pendidikan karakter untuk siswa kelas VII yang pada penerapannya dilakukan pada semester genap. Pendidikan karakter yang disajikan dalam bahan ajar ini di antaranya kejujuran, kerja sama, pantang menyerah, disiplin, dan kreatif. Pemilihan penyajian karakter dalam bahan ajar ini disesuaikan dengan tingkat perkembangan dan kebutuhan siswa saat ini. Bahan ajar ini terdiri atas empat bagian utama. Keempat bagian tersebut adalah (1) mengenal teks fabel, (2) kegiatan memahami teks fabel, (3) latihan secara bertahap (mengidentifikasi teks fabel, menulis teks fabel, mendongeng, menulis naskah drama cerita fabel, hingga memera nkan cerita fabel), (4) kegiatan tindak lanjut berupa refleksi dan penilaian diri. Bahan ajar dikembangkan berdasarkan model pengembangan Borg and Gall. Prosedur yang dilakukan dalam penelitian dan pengembangan ini terbagi dalam empat tahap utama, yaitu (1) prapengembangan, (2) pengembangan draf bahan ajar, (3) validasi kepada ahli dan praktisi, dan (4) uji keefektifan. Namun, dikarenakan adanya pandemi tidak dapat dilakukan uji coba dalam pembelajaran sehingga hanya sampai tahap ketiga yang melibatkan banyak ahli dan praktisi untuk memperkuat kelayakan bahan ajar. Data dalam penelitian ini berupa data numerik dan data verbal. Data numerik diperoleh dari hasil penilaian validator terhadap bahan ajar yang dikembangkan. Dalam hal ini validator yang dimaksud adalah ahli sastra, ahli pembelajaran, ahli pengembangan, dan praktisi (guru). Sementara itu, data verbal terbagi atas dua, yaitu data verbal lisan dan tulis. Data verbal lisan berupa informasi lisan yang diperoleh ketika konsultasi langsung dengan validator. Pernyataan yang disampaikan dalam konsultasi tersebut selanjutnya ditranskripkan untuk dianalisis. Data verbal tulis, yaitu data verbal yang dituliskan dalam lembar instrumen penilaian. Data yang telah dihimpun dianalisis secara kualitatif dan kuanlitatif. Analisis data verbal dilakukan secara kualitatif, yaitu (1) mengumpulkan data verbal tertulis yang diperoleh dari angket penilaian, (2) mentranskrip data verbal lisan, (3) menghimpun, menyeleksi, dan mengklasifikasi data verbal tulis dan hasil transkrip verbal lisan, (4) menganalisis data dan merumuskan simpulan analisis sebagai dasar untuk melakukan tindakan terhadap produk yang dikembangkan: revisi atau implementasi. Analisis data numerik dilakukan secara kuantitatif, yaitu dengan menggunakan penskoran dari hasil perhitungan skor angket. Berdasarkan hasil validasi, bahan ajar dapat dinyatakan layak untuk diimplementasikan karena hasil validasi dengan ahli dan praktisi menunjukkan 85,2%. Hal ini berarti bahan ajar sangat layak untuk diimplementasikan. Ditambah dengan diperkuat tanggapan-tanggapan positif dari validator. Bahan ajar yang dihasilkan memang tidak terlepas dari kekurangan, tetapi berdasarkan komentar dan saran perbaikan dari validator, bahan ajar telah direvisi dan disempurnakan sehingga sudah siap untuk diimplementasikan dalam pembelajaran teks fabel kelas VII dengan kurikulum 2013. Sebagai langkah pemanfaatan produk hasil pengembangan, bahan ajar dapat dipelajari secara mandiri oleh siswa, baik di sekolah maupun di rumah. Siswa dianjurkan agar membaca bahan ajar ini sebelum pertemuan di sekolah agar siswa memiliki skemata yang cukup tentang teks fabel. Siswa juga dianjurkan untuk menuntaskan setiap episode dalam bahan ajar sebelum melanjutkan pada episode lain. Dalam pembelajaran menggunakan bahan ajar ini, posisi guru adalah sebagai fasilitator, motivator, dan inspirator. Guru harus memantau kegiatan kreatif pembelajaran fabel, memfasilitasi kegiatan pembelajaran, memberikan motivasi kepada siswa untuk menanamkan pada siswa. Hasil penelitian dan pengembangan selanjutnya dapat didiseminasikan dalam jurnal ilmiah, baik cetak maupun daring. Hasil penelitian dan pengembangan ini juga direkomendasikan untuk ditindaklanjuti dengan cara diinformasikan kepada guru dalam forum MGMP. Dalam forum tersebut bahan ajar dapat dibedah, didiskusikan, dan dijadikan model untuk latihan penyusunan bahan ajar, serta dijadikan sebagai referensi ilmiah dalam forum tersebut.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Bahasa Indonesia
Depositing User: 17210163087 ALFI NURCAHYANTI
Date Deposited: 03 Feb 2021 03:51
Last Modified: 26 Apr 2021 03:45
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/18157

Actions (login required)

View Item View Item