TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRAKTIK JUAL BELI BONSAI DENGAN SISTEM IJON DI TOKO BONSAI SYAHDU TEAM DESA NGARINGAN KECAMATAN GANDUSARI KABUPATEN BLITAR

HERLANGGA ADITYA ARFENDO, 17101163006 (2021) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRAKTIK JUAL BELI BONSAI DENGAN SISTEM IJON DI TOKO BONSAI SYAHDU TEAM DESA NGARINGAN KECAMATAN GANDUSARI KABUPATEN BLITAR. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (195kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (159kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (696kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (563kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (199kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (152kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (335kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (13kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (251kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Herlangga Aditya Arfendo, 17101163006, Tinjauan Hukum Islam Terhadap Praktik Jual Beli Bonsai Dengan Sistem Ijon di Toko Bonsai Syahdu Team Desa Ngaringan Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar, Jurusan Hukum Ekonomi Syariah, Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum, IAIN Tulungagung, 2020, Pembimbing: Dr. H. Ahmad Muhtadi Anshor, M.Ag. Kata Kunci: Hukum Islam, Jual Beli, Ijon Penelitian ini dilatarbelakangi adanya jual beli yang dilakukan di Toko Bonsai Syahdu Team Desa Ngaringan Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar yang menjual bonsai dengan sistem ijon. Alasannya, karena bonsai lebih mudah laku dan tidak perlu menunggu waktu yang lama sampai bonsai menjadi siap hias. Jual beli dengan sistem ijon dalam hukum islam dapat merugikan penjual maupun pembeli. Meskipun begitu praktik jual beli yang terjadi di Toko Bonsai Syahdu Team menjadi hal yang umum dan banyak yang masih melakukan transaksi dengan sistem ijon. Oleh sebab itu penulis tertarik untuk mengetahui praktik jual beli bonsai dengan sistem ijon dalam tinjauan islam. Fokus dalam penelitian ini adalah: 1 ) Bagaimana praktik jual beli bonsai di Toko Bonsai Syahdu Team Desa Ngaringan Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar? 2) Bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap praktik jual beli bonsai dengan sistem ijon di Toko Bonsai Syahdu Team Desa Ngaringan Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar?Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah: 1 ) Untuk mendiskripsikan praktik jual beli bonsai dengan sistem Ijon yang ada di Toko Bonsai Syahdu Team Desa Ngaringan Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar. 2) Untuk mendiskripsikan tinjauan Hukum Islam terhadap praktik jual beli bonsai dengan sistem Ijon di Toko Bonsai Syahdu Team Desa Ngaringan Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar. Metode penelitian yang digunakan peneliti adalah pendekatan kualitatif dan jenis penelitian studi kasus lapangan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa pengamatan, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Pelaksanaan praktik jual beli bonsai dengan sistem ijon di Toko Bonsai Syahdu Team Desa Ngaringan yaitu pembeli akan melihat bakalan bonsai atau bonsai yang masih baru mulai tumbuh daun secara langsung untuk memastikan kondisi bonsai yang akan dibeli, setelah itu pembeli akan melakukan tawar menawar harga pembelian harga bonsai serta dilanjutkan dengan akad jual beli kemudian pihak pembeli melakukan akad pesanan perawatan lalu pihak penjual menaksir harga perawatan dan kisaran berapa lamanya waktu perwatan bonsai sampai jadi bonsai siap hias atau siap kontes. Pembayaran dilakukan diawal pesanan sebesar 50% dan 50% diakir pengambilan pesanan. 2) Ditinjau dari hukum islam, praktik jual beli bonsai di Toko Bonsai Syahdu Team Desa Ngaringan yang dilaksanakan dengan sistem ijon tidak sah dilakukan. Karena didalam transaksi masih terdapat unsur gharar dalam jual belinya baik dalam pada awal jual beli bonsai bakalan atau bonsai yang masih baru tumbuh daun maupun pada kesepakatan perawatan.

Item Type: Skripsi
Subjects: Hukum > Hukum Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Syariah Dan Ilmu Hukum > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: 17101163006 HERLANGGA ADITYA ARFENDO
Date Deposited: 09 Feb 2021 08:33
Last Modified: 09 Feb 2021 08:33
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/18366

Actions (login required)

View Item View Item