ELVA MAULDHIA, 17401163099 (2021) PENGARUH TABUNGAN MUDHARABAH, GIRO WADI’AH DAN DEPOSITO MUDHARABAH TERHADAP PEMBIAYAAN MUDHARABAH DAN PENGARUHNYA TERHADAP LABA BERSIH BANK SYARIAH MANDIRI PERIODE 2011-2018. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (2MB) |
||
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (159kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (35kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (574kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (581kB) | Preview |
|
Text
BAB III.pdf Download (206kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Download (1MB) |
||
Text
BAB V.pdf Download (277kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Download (92kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (252kB) |
Abstract
Skripsi dengan judul “Pengaruh Tabungan Mudharabah, Giro Wadi’ah dan Deposito Mudharabah Terhadap Pembiayaan Mudharabah dan Pengaruhnya Terhadap Laba Bersih Bank Syariah Mandiri Periode 2011-2018” yang ditulis oleh Elva Mauldhia, NIM.17401163099, pembimbing bapak Dr. Syafrudin Arif Marah Manunggal, M.S.I. Penelitian dalam skripsi ini dilatar belakangi oleh lembaga perbankan yang merupakan salah satu instrumen penting dalam sistem ekonomi modern. Tidak ada satupun negara modern yang menjalankan ekonominya tanpa melibatkan lembaga perbankan. Dana Pihak ketiga yang merupakan sumber sumber dana tersebesar yang dapat diandalkan bank untuk memperoleh keuntungan. Adapun penelitian ini bertujuan untuk (1) menguji pengaruh tabungan mudharabah terhadap pembiayaan mudharabah (2) menguji pengaruh giro wad’ah terhadap laba pembiayaan mudharabah, (3) menguji pengaruh deposito mudharabah terhadap pembiayaan mudharabah, (4) menguji pengaruh tabungan mudharabah, giro wadi’ah dan deposito mudharabah secara bersama-sama terhadap pembiayaan mudharabah, dan (5) menguji pengaruh pembiayaan mudharabah terhadap laba bersih. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari sumber resmi Bank Syariah Mandiri dan Otoritas Jasa Keuangan mandiri. Pendekatan yang digunakan yaitu pendekatan kuantitatif, jenis penelitian asosiatif (hubungan). Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah Purposive Sampling. Metode analisis data berupa analisis regresi linear berganda dengan pengolahan data menggunakan aplikasi program SPSS 16. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara persial (1) variabel tabungan mudharabah berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap pembiayaan mudharabah, (2) variabel giro wadi’ah berpengaruh negativ dan tidak signifikan terhadap pembiayaan mudharabah, (3) variabel deposito mudharabah berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap pembiayaan mudharabah, (4) secara simultan tabungan mudharabah, giro wadi’ah dan deposito mudharabah berpengaruh tidak signifikan terhadap pembiayaan mudharabah, dan (5) Pembiayaan mudharabah berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap pembiayaan mudharabah. Kata kunci: deposito mudharabah, giro wadi’ah, laba bersih, pembiayaan mudharabah, tabungan mudharabah
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Perbankan Syariah Ekonomi > Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | 17401163099 Elva Mauldhia |
Date Deposited: | 02 Jul 2021 02:16 |
Last Modified: | 02 Jul 2021 02:16 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/19905 |
Actions (login required)
View Item |