LAILIN NAFIAH, 12310173007 (2021) PEMANFAATAN LAYANAN E-RESOURCES PUSAT PERPUSTAKAAN IAIN TULUNGAGUNG DI TENGAH PANDEMI COVID-19. [ Skripsi ]
Text
PEMANFAATAN LAYANAN E-RESOURCES PUSAT PERPUSTAKAAN IAIN TULUNGAGUNG DI TENGAH PANDEMI COVID-19.pdf Restricted to Repository staff only Download (990kB) |
Abstract
ABSTRAK Layanan e-resources merupakan layanan yang menyediakan bahan pustaka dalam bentuk digital dapat di akses melalui perangkat elektronik dengan bantuan internet. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk dapat memahami dan mengetahui pemanfaatan layanan eresources di pusat perpustakaan IAIN Tulungagung pada masa pandemi Covid-19 yang dilakukan oleh mahasiswa Fakultas Ushuluddin adab Dan dakwah angkatan 2017. Jenis metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif, penelitian ini hanya mendeskripsikan data yang ada. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah angkatan 2017 dengan jumlah sampel 82 mahasiswa. Tekhnik untuk pengumpulkan data dalam penelitian ini meliputi kuesioner (angket), observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, menunjukkan bahwa pemanfaatan layanan e-resources pada pusat perpustakaan IAIN Tulungagung pada masa pandemi Covid-19 berada pada kategori cukup barmanfaat dengan rata-rata 2.51. Pada tingkat pemanfaatan koleksi e-resources perpustakaan IAIN Tulungagung ditengah pandemi Covid-19 ini di ketegori pemanfaatan cukup baik, koleksi EJournal E-Book Dan Repositori sesuai dengan minat, kebutuhan dan dapat dimanfaatkan sebagai bahan bacaan, refrensi maupun rujukan. Selanjutnya pada faktor kendala dalam pemanfaatan layanan e-resources, seperti keterbatasan dalam jaringan, kesulitan dalam download, penggunaan bahasa asing,dan kesulitan akses dari aplikasi maupun website tidak menjadi kendala dalam pemanfaatan layanan e-resources pusat perpustakaan IAIN Tulungagung dalam masa pandemi Covid-19. Pada faktor pendukung pemanfaatan layanan e-resources pusat perpustakaan IAIN Tulungagung dalam ketegori sangat bermanfaat, karena layanan e-resources yang disediakan oleh perpustakaan IAIN Tulungagung dapat diakses secara murah dan gratis sesuai dan kebutuhan ditengah pandemic Covid-19. Kata Kunci: E-resources; pemanfaatan; perpustakaan; pandemi
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Jurnal Ilmu Komunikasi |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam |
Depositing User: | 12310173007 Lailin Nafiah |
Date Deposited: | 12 Aug 2021 06:18 |
Last Modified: | 12 Aug 2021 06:18 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/20577 |
Actions (login required)
View Item |