PERLAKUAN AKUNTANSI PENDAPATAN DAN BEBAN BERBASIS STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN ENTITAS TANPA AKUNTABILITAS PUBLIK DAN IMPLIKASINYA PADA LAPORAN KEUANGAN KOPERASI WANITA MAKMUR JAYA DESA KEPUH KECAMATAN BOYOLANGU TULUNGAGUNG

DEWI LARASSATI, 12403173072 (2021) PERLAKUAN AKUNTANSI PENDAPATAN DAN BEBAN BERBASIS STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN ENTITAS TANPA AKUNTABILITAS PUBLIK DAN IMPLIKASINYA PADA LAPORAN KEUANGAN KOPERASI WANITA MAKMUR JAYA DESA KEPUH KECAMATAN BOYOLANGU TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (939kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (100kB) | Preview
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (41kB)
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (294kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (175kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf

Download (133kB)
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (278kB) | Preview
[img] Text
BAB V.pdf

Download (140kB)
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (105kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (167kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Perlakuan Akuntansi Pendapatan dan Beban Berdasarkan Standar Akuntansi Keuangan Entitas tanpa Akuntabilitas Publik dan Implikasinya pada Laporan Keuangan Koperasi Makmur Jaya Desa Kepuh Kecamatan Boyolangu Kabupaten Tulungagung” yang ditulis oleh Dewi Larassati, Nim 12403173072, pembimbing Dyah Pravitasari, S.E.,M.S.A. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perlakuan akuntansi pendapatan dan beban berbasis SAK ETAP Tahun 2009 pada laporan keuangan yang perlu dikembangkan menjadi lebih baik lagi, terlebih lagi pada koperasi. Komponen yang terdapat dalam salah satu laporan yaitu pendapatan dan beban, dimana perlakuan akan pendapatan dan beban yang tidak sesuai dengan standar akan mengakibatkan perubahan pelaporan yang dihasilkan. Maka dari itu peneliti ingin mengangkat permasalahan dari Perlakuan Akuntansi Pendapatan dan Beban berbasis SAK ETAP Tahun 2009 dan implikasinya pada laporan keuangan Koperasi Makmur Jaya Desa Kepuh. Tujuan penelitian yaitu: (1) Mendeskripsikan pengakuan pendapatan dan beban berbasis SAK ETAP Tahun 2009 pada laporan keuangan Koperasi Wanita Makmur Jaya, (2) Mendeskripsikan pengukuran pendapatan dan beban berbasis SAK ETAP Tahun 2009 pada laporan keuangan Koperasi Wanita Makmur Jaya, (3) Mendeskripsikan penyajian pendapatan dan beban berbasis SAK ETAP Tahun 2009 pada laporan keuangan Koperasi Wanita Makmur Jaya (4) Mendeskripsikan pengungkapan pendapatan dan beban berbasis SAK ETAP Tahun 2009 pada laporan keuangan Koperasi Wanita Makmur Jaya dan (5) Implikasinya pada laporan keuangan Koperasi Wanita Makmur Jaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif. Adapun jenis data yang digunakan data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari hasil wawancara dengan informan di lokasi penelitian. Data sekunder berupa laporan pertanggungjawaban Koperasi Wanita Makmur Jaya tahun 2020. Pengumpulan data diperoleh dengan cara wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: (1) Koperasi Wanita Makmur Jaya mengakui pendapatan dan beban secara cash basis, yaitu pendapatan dan beban, (2) Pengukuran pendapatan dan beban sudah sesuai dengan SAK ETAP Tahun 2009, diukur secara nilai wajar, (3) penyajian pendapatan dan beban disajikan dalam Laporan sisa hasil usaha, (4) koperasi Wanita Makmur Jaya belum mengungkapkan pendapatan dan beban pada CALK, (5) belum terimplementasinya perlakuan pendapatan dan beban berbasis SAK ETAP TAHUN 2009 Tahun 2009 pada Koperasi Wanita Makmur Jaya. Kata Kunci: Pendapatan, Beban, SAK ETAP Tahun 2009, Laporan Keuangan Koperasi

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Akuntansi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Akutansi Syariah
Depositing User: 12403173072 DEWI LARASSATI
Date Deposited: 26 Nov 2021 02:57
Last Modified: 26 Nov 2021 02:57
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/23254

Actions (login required)

View Item View Item