PEMBERDAYAAN EKONOMI USAHA BUDIDAYA IKAN HIAS AIR TAWAR UNTUK MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DI DESA BENDILJATI WETAN KECAMATAN SUMBERGEMPOL KABUPATEN TULUNGAGUNG

FATIH UBAIDILLAH MABRUR, 17402153560 (2022) PEMBERDAYAAN EKONOMI USAHA BUDIDAYA IKAN HIAS AIR TAWAR UNTUK MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DI DESA BENDILJATI WETAN KECAMATAN SUMBERGEMPOL KABUPATEN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (15kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (17kB)
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (46kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (173kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (42kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (144kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (82kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (15kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (22kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi berjudul “Pemberdayaan Ekonomi Usaha Budidaya Ikan Hias Air Tawar Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Di Desa Bendiljati Wetan Kecamatan Sumbergempol Kabupaten Tulungagung” yang ditulis ole Fatih Ubaidillah Mabrur, NIM. 17402153560, Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, IAIN Tulungagung, dibimbing oleh Dr. H. Mashudi, M.Pd.I. Penelitian dalam skripsi ini dilatar belakangi bahwa, pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui usaha budidaya ikan hias air tawar perlu diarahkan untuk mendorong perubahan struktural, yaitu dengan memperkuat kedudukan dan peran ekonomi masyarakat. Diperlukan strategi pengembangan yang tepat untuk meningkatkan produksi perikanan budidaya air tawar. Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah : 1) Bagaimana tahap pemberdayaan ekonomi yang dilakukan masyarakat dalam meningkatkan usaha budidaya ikan hias air tawar di Desa Bendiljati Wetan? 2) Bagaimana dampak yang timbul dari pemberdayaan ekonomi usaha budidaya ikan hias air tawar dalam meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat di Desa Bendiljati Wetan? 3) Bagaimana kendala yang dihadapi dalam pemberdayaan ekonomi melalui usaha budidaya ikan hias air tawar serta solusi yang di tempuh? Peneliti menggunakan jenis kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Sumber data penelitian ini adalah data primer yaitu masyarakat dan pemerintah desa Bendiljati Wetan, sedang data sekundernya adalah literatur-literatur yang berhubungan dengan pemberdayaan ekonomi budidaya ikan hias air tawar untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Data dianalisis dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi dan dilakukan pengechekan keabsahan data dengan cara triangulasi. Hasil dari penelitian didapatkan: 1) Tahaap-tahap pemberdayaan ekonomi yang dilakukan oleh masyarakat petani ikan hias air tawar di Desa Bendiljati Wetan adalah: Membentuk kelompok perikanan, mengadakan sosialisasi dan pelatihan yang dilakukan oleh kelompok perikanan, mendapatkan program bantuan, melakukan roses pengelolaan bantuan tersebut dan pelaksanaan kegiatan pemberdayaan ekonomi dengan memberikan pelatihan dan pendampingan produksi ikan hias mulai dari pembenihan, pemeliharaan, pembesaran dan juga sampai pengemasan dan pemasaran. 2) Dampak pemberdayaan ekonomi budidaya ikan air tawar yaitu: membuka lapangan pekerjaan baru, mendapatkan ilmu dan ketrampilan yang baru dan baik, mendapatkan bantuan modal untuk usaha, meningkatkan penghasilan keluarga. 3) Kendala dalam pemberdayaan ekonomi usaha budidaya ikan hias air tawar: rendahnya kesadaran masayarakat untuk berpartisipasi, kebijakan pemerintah yang berubah-ubah, harga pasar yang tidak menentu, cuaca yang tidak menentu. Kata Kunci: Pemberdayaan Ekonomi, Budidaya, Ikan Hias Air Tawar, Kesejahteraan, Masyarakat

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Pelatihan Kerja
Ekonomi > Pendapatan
Ekonomi > UMKM
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: S1 17402153560 FATIH UBAIDILLAH MABRUR
Date Deposited: 02 Feb 2022 02:20
Last Modified: 02 Feb 2022 02:20
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/24601

Actions (login required)

View Item View Item