PENETAPAN HARGA POKOK PRODUKSI DENGAN METODE FULL COSTING DAN VARIABLE COSTING SEBAGAI DASAR PENENTUAN HARGA JUAL PADA NILNA MUKENA KECAMATAN NGUNUT KABUPATEN TULUNGAGUNG

LAILI AFIFATUS SOLEKHAH, 12403183024 (2022) PENETAPAN HARGA POKOK PRODUKSI DENGAN METODE FULL COSTING DAN VARIABLE COSTING SEBAGAI DASAR PENENTUAN HARGA JUAL PADA NILNA MUKENA KECAMATAN NGUNUT KABUPATEN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (165kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (91kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf

Download (489kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (375kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (182kB)
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (359kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (112kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (94kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (225kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Penetapan Harga Pokok Produksi dengan Metode Full Costing dan Variable Costing sebagai Dasar Penentuan Harga Jual Pada Nilna Mukena Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung” ini ditulis oleh Laili Afifatus Solekhah, NIM. 12403183024, dengan pembimbing Dyah Pravitasari, SE., M.S.A. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya penetapan harga pokok produksi sebagai dasar penentuan harga jual produk. Perusahaan seharusnya dalam memperhitungkan harga pokok produksi menggunakan metode yang tepat dan akurat agar tercapai tujuan yang diharapkan dan meminimalisir adanya kerugian. Nilna Mukena dalam menentukan harga pokok produksi masih belum tepat sehingga akan mempengaruhi nilai jual produk. Tujuan dari penelitian ini yaitu: 1) Menghitung harga pokok produksi dan harga jual yang dilakukan oleh Nilna Mukena. 2) Menentukan nilai harga pokok produksi dengan metode full costing dan variable costing. 3) Menentukan harga jual berdasarkan perhitungan harga pokok produksi dengan metode full costing dan variable costing. 4) Mengidentifikasi perbedaan antara perhitungan menurut metode yang dilakukan Nilna Mukena dengan menggunakan metode full costing dan variable costing. 5) Mengevaluasi dan memberi rekomendasi atas perhitungan harga pokok produksi yang dilakukan Nilna Mukena. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan termasuk penelitian deskriptif komparatif. Sampel dalam penelitian ini adalah data produksi tahun 2021 yaitu periode bulan Januari-Desember. Sumber data primer dengan teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Harga pokok produksi yang dilakukan perusahaan didapatkan nilai yang lebih rendah hal ini karena Nilna Mukena belum memasukkan semua unsur biaya produksi. 2) Penetapan harga pokok produksi dengan metode full costing dan variable costing didapatkan nilai yang lebih tinggi dan hasil yang diperoleh lebih akurat. 3) Hasil perhitungan harga pokok produksi yang berbeda juga mempengaruhi nilai harga jual yang dihasilkan, sehingga perhitungan harga jual yang dilakukan perusahaan didapatkan nilai yang lebih kecil dari harga jual yang dihitung berdasarkan harga pokok produksi full costing dan variable costing. 4) Terdapat selisih harga pokok produksi antara metode full costing dengan perusahaan sebesar Rp 1.129/unit, sedangkan selisih antara metode variable costing dengan perusahaan sebesar Rp 298/unit. Perbedaan juga terjadi pada penentuan harga jual, terdapat selisih harga jual antara metode full costing dengan perusahaan sebesar Rp 1.298/unit, sedangkan selisih antara metode variable costing dengan perusahaan sebesar Rp 342/unit. 5) Evaluasi dan rekomendasi untuk Nilna Mukena yaitu perlu mengkaji kembali biaya produksi yang digunakan serta menggunakan metode full costing sebagai metode untuk menetapkan harga pokok produksi. Kata Kunci: Harga Pokok Produksi, Full Costing, Variable Costing, Harga Jual.

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Akuntansi Syariah
Ekonomi > Harga
Ekonomi > Jual Beli
Ekonomi > Produksi
Ekonomi > UMKM
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Akutansi Syariah
Depositing User: 12403183024 LAILI AFIFATUS SOLEKHAH
Date Deposited: 08 Jun 2022 02:43
Last Modified: 08 Jun 2022 02:43
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/25981

Actions (login required)

View Item View Item