PENGARUH PERTUMBUHAN EKONOMI, GINI RASIO, INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA (IPM) DAN JUMLAH PENDUDUK TERHADAP KEMISKINAN KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI JAWA TIMUR

YUNI RINAWATI, 12402183340 (2022) PENGARUH PERTUMBUHAN EKONOMI, GINI RASIO, INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA (IPM) DAN JUMLAH PENDUDUK TERHADAP KEMISKINAN KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI JAWA TIMUR. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (230kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (58kB)
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (401kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (519kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (275kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (459kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (203kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (55kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (234kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Gini Ratio, Indeks Pembangunan Manusia (IPM), dan Jumlah Penduduk terhadap Kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur: ini ditulis oleh Yuni Rinawati, NIM.12402183340, Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Universitas Islam Sayyid Ali Rahamatullah Tulungagung dengan pembimbing Prof. Dr. Ngainun Naim, M.H.I. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kemiskinan yang masih menjadi salah satu permasalahan yang ada di berbagai daerah yang ada di Indonesia termasuk di Provinsi Jawa Timur. Sehingga perlu untuk dicari solusi untuk mengatasi masalah kemiskinan atau setidaknya mengurangi masalah kemiskinan. Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi masalah kemiskinan di antaranya yaitu Pertumbuhan Ekonomi, Gini Ratio, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dan Jumlah Penduduk. Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah: (1) Bagaimana pengaruh Pertumbuhan Ekonomi terhadap Kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur? (2) Bagaimana pengaruh Gini Ratio terhadap Kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur? (3) Bagaimana pengaruh Indeks Pembangunan Manusia terhadap Kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur? (4) Bagaimana pengaruh Jumlah Penduduk terhadap Kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur? (5) Bagaimana pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Gini Ratio, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dan Jumlah Penduduk terhadap Kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur? Penelitian ini menggunkaan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif. Populasi dalam penelitian menggunakan seluruh data dari seluruh variabel. Teknik sampling pada penelitian ini adalah non-probability sampling dengan jenis teknik sampling jenuh. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini ialah seluruh data dari variabel dari Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur pada tahun 2016-2020. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari data publish Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Timur tahun 2016-2020. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis regresi data panel. Model yang terpilih dalam penelitian ini ialah Random Effect Model. Uji Asumsi Klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi. Selanjutnya dilakukan uji regresi, uji-t, uji-f, dan uji determinasi (�2). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Pertumbuhan ekonomi berpengaruh negatif dan siginifikan terhadap Kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur (2) Gini ratio berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap Kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur (3) Indeks Pembangunan Manusia berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur (4) Jumlah Penduduk berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap Kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur (5) Pertumbuhan Ekonomi, Gini Ratio, Indeks Pembangunan Manusia dan Jumlah Penduduk berpengaruh terhadap Kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur. Kata Kunci: Pertumbuhan Ekonomi, Gini Ratio, IPM, Jumlah penduduk, Kemiskinan

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: 12402183340 Yuni Rinawati
Date Deposited: 17 Jun 2022 01:23
Last Modified: 17 Jun 2022 01:23
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/26199

Actions (login required)

View Item View Item