KERATON KASEPUHAN CIREBON: SEJARAH PENDIRIAN DAN EKSISTENSINYA PASCA 1945

ANISA JANNAH, 12307183042 (2022) KERATON KASEPUHAN CIREBON: SEJARAH PENDIRIAN DAN EKSISTENSINYA PASCA 1945. [ Skripsi ]

[img] Text
KERATON KASEPUHAN CIREBON (SEJARAH PENDIRIAN DAN EKSISTENSINYA PASCA 1945).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Keraton Kasepuhan Cirebon adalah pusat kekuasaan Kesultanan Cirebon yang didirikan pertama kali oleh Pangeran Cakrabuana dan dikembangkan oleh Sunan Gunung Djati. Walaupun pasca kemerdekaan, keraton secara resmi bukan lagi menjadi pusat kekuasaan karena telah terbentuk sistem pemerintahan republik, tetapi hingga saat ini Keraton Kasepuhan Cirebon menjadi salah satu keraton yang tetap dilestarikan sebagai pusat kebudayaan masyarakat Indonesia dan eksistensinya masih terlihat jelas dimata masyarakat Cirebon dan sekitarnya, hal inilah yang kemudian melatarbelakangi penulis untuk melakukan penelitian ini. Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran Kompleks Keraton Kasepuhan Cirebon, Sejarah panjang pendirian Keraton Kasepuhan Cirebon, dan gambaran eksistensi Keraton Kasepuhan Cirebon pasca terbentuknya sistem pemerintahan Republik Indonesia 1945. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Penelitian Sejarah yang terdiri dari empat langkah yaitu Heuristik (pencarian dan pengumpulan sumber), Kritik sumber (uji kelayakan sumber), Interpretasi (penafsiran sumber) dan Historiografi (penulisan hasil penelitian).

Item Type: Skripsi
Subjects: Sosiologi Agama > Budaya
Sosiologi Agama > Ritual
Sejarah Peradaban Islam
Sosiologi Agama > Tradisi
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Sejarah Peradaban Islam
Depositing User: 12307183042 Anisa Jannah
Date Deposited: 04 Jul 2022 04:52
Last Modified: 04 Jul 2022 04:53
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/26826

Actions (login required)

View Item View Item