VITA NUR TIANING, 12405183233 (2022) PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK, DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN KELOMPOK TANI. [ Skripsi ]
Text
PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK, DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN KELOMPOK TANI.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Kepuasan konsumen menjadi salah satu hal pokok dalam sebuah usaha. Karena dengan melakukan upaya yang bisa dilakukan yaitu terus menjaga dan meningkatkan kepuasan pada para konsumen, maka konsumen akan lebih sering untuk melakukan pembelian ulang suatu barang atau jasa yang telah dikonsumsi atau digunakan. Kepuasan konsumen dipengaruhi oleh beberapa hal, diantaranya adalah harga, kualitas produk dan kualitas pelayanan. Penelitian ini untuk menganalisis pengaruh dari harga, kualitas produk, dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen pada Kelompok Tani “Belimbing Artha Mandiri” Desa Bono Kecamatan Boyolangu Kabupaten Tulungagung. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kuantitatif dengan menggunakan jenis penelitian survey melalui kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen pada Kelompok Tani “Belimbing Artha Mandiri” yang berada di wilayah Kecamatan Boyolangu, sampel dalam penelitian ini adalah 40 responden. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: Harga berpengaruh positif siginifikan terhadap kepuasan konsumen Kelompok Tani “Belimbing Artha Mandiri”, Kualitas produk berpengaruh positif siginifikan terhadap kepuasan konsumen Kelompok Tani “Belimbing Artha Mandiri”, Kualitas pelayanan berpengaruh positif siginifikan terhadap kepuasan konsumen Kelompok Tani “Belimbing Artha Mandiri”, dan Harga, kualitas produk, dan kualitas pelayanan berpengaruh secara simultan dan berpengaruh positif siginifikan terhadap kepuasan konsumen Kelompok Tani “Belimbing Artha Mandiri”. Kepuasan konsumen hampir semuanya diperjelas oleh variabel harga, kualitas produk, dan kualitas pelayanan. Kemudian untuk sisanya sendiri dijelaskan oleh variabel lain atau tidak termasuk dalam model penelitian ini. Kata Kunci: Harga, Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan, Kepuasan Konsumen
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Harga Ekonomi > Konsumen Ekonomi > Kualitas Produk |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah |
Depositing User: | 12405183233 VITA NUR TIANING |
Date Deposited: | 14 Jul 2022 08:16 |
Last Modified: | 14 Jul 2022 08:16 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/27361 |
Actions (login required)
View Item |