MACAPAT SEBAGAI MEDIA DAKWAH DAN SARANA MENCAPAI KESEMPURNAAN HIDUP

HENDRICK NUR CHOLIS, 12302173015 (2022) MACAPAT SEBAGAI MEDIA DAKWAH DAN SARANA MENCAPAI KESEMPURNAAN HIDUP. [ Skripsi ]

[img] Text
MACAPAT SEBAGAI MEDIA DAKWAH DAN SARANA MENCAPAI KESEMPURNAAN HIDUP.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (787kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi perkembangan teknologi yang semakin genjar membuat mundur perilaku dan moral bangsa. Peneliti mengambil tema macapat karena macapat sebagai salah satu kearifan lokalyang layak diuraikan kembali sertakaya akan nilai budi pekerti, hingga dimensinilai religius ada di dalamnya. Macapat sangat menarik dibahas karena selain sangat jarang diteliti juga sebagai upaya melestarikan tradisi serta kearifan lokal Jawa.Dalam penelitian ini peneliti mengajukan pertanyaan, pertama apakah macapat macapat digunakan sebagai media dakwah?Kedua macapat sebagai sarana mencapai kesejatian hidup sebagai manusia.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan pendekatan etnografi.Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara mendalam, dokumentasi, dan studi pustaka.Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa macapat sebagai media dakwah benar adanya dan dilakukan pada masa wali sanga karena bisa dilihat sendiri pencipta macapat sendiri sebagian besar wali sanga dan metode yang digunakan adalah akulturasi yaitu dengan memasukkan pesan dakwah dalam tembang macapat.Selain itu peneliti menemukan bahwa macapat mengandung dimensi religiusitas yang tinggi.Mulai hubungan manusia dengan dirinya sendiri, hubungan dengan sesama, bahkan hubungan dengan Tuhan sampai mencapai kesejatian hidup sebagai manusia. Kata kunci: Macapat, dakwah, religius

Item Type: Skripsi
Subjects: Filsafat > Filsafat Barat
Filsafat > Filsafat Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Filsafat Agama
Depositing User: S1 12302173015 HENDRICK NUR CHOLIS
Date Deposited: 29 Aug 2022 04:05
Last Modified: 29 Aug 2022 04:05
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/29206

Actions (login required)

View Item View Item