PENGARUH INFLASI, SAHAM SYARIAH, SUKUK, DAN REKSADANA SYARIAH TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI NASIONAL TAHUN 2013-2020

DWI NURHIDAYAH, 12406183068 (2022) PENGARUH INFLASI, SAHAM SYARIAH, SUKUK, DAN REKSADANA SYARIAH TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI NASIONAL TAHUN 2013-2020. [ Skripsi ]

This is the latest version of this item.

[img] Text
PENGARUH INFLASI, SAHAM SYARIAH, SUKUK, DAN REKSADANA SYARIAH TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI NASIONAL TAHUN 2013-2020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Terdapat banyak hal yang dilakukan Indonesia dalam meningkatkan pertumbuhan ekonominya. Salah satu cara yang dilakukannya adalah menstabilkan tingkat kenaikan inflasi dan tingkat minat investasi, di mana saat ini banyak sekali negara-negara yang berusaha meningkatkan laju pertumbuhan ekonomi negaranya dengan cara menaikan output secara berkesinambungan dan yang masih menjadi perbincangan yakni mengenai tingkat minat investasi di pasar modal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji: 1)pengaruh inflasi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional 2)pengaruh saham syariah terhadap pertumbuhan ekonomi nasional 3)pengaruh sukuk terhadap pertumbuhan ekonomi nasional, 4)pengaruh reksadana syariah terhadap pertumbuhan ekonomi nasional 5)pengaruh inflasi, saham syariah, sukuk, dan reksadana syariah secara bersama-sama terhadap pertumbuhan ekonomi nasional pada tahun 2013-2020. Populasi dalam penelitian ini adalah beberapa sumber data yang diperoleh dari Badan Pusat Statistika (BPS), Bank Indonesia (BI), dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) setiap bulanannya yang terdaftar pada periode 2013-2020, berdasarkan jumlah sampel yang digunakan adalah dengan teknik purposive sampling, yaitu dengan mengambil sumber data sesuai kriteria yang ditentukan oleh penulis pada variabel-variabel X (inflasi, saham syariah, sukuk, dan reksadana syariah). Penggunaan data diambil dari data sekunder, yaitu data time series yang telah di publikasikan selama periode 2013-2020. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif sedangkan jenis penelitiannya tergolong dalam asosiatif, dan menggunakan teknik analisis data yaitu linier berganda. Berdasarkan penelitian yang dilakukan menggunakan uji t didapatkan hasil bahwa variabel saham syariah dan reksadana syariah berpengaruh positif signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi nasional, dan untuk hasil uji t variabel sukuk syariah tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi nasional. Sedangkan pada variabel inflasi didapatkan hasil dari uji t berpengaruh negatif signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi nasional. Sementara uji f menunjukkan pengaruh secara simultan pada variabel inflasi, saham syariah, sukuk, dan reksadana syariah terhadap pertumbuhan ekonomi nasional selama periode 2013-2020. Kata Kunci: Inflasi; Sukuk; Saham Syariah; Reksadana Syariah; Ekonomi; Pertumbuhan Ekonomi

Item Type: Skripsi
Subjects: Jurnal
Ekonomi > Saham
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Keuangan Syariah
Depositing User: 12406183068 DWI NURHIDAYAH
Date Deposited: 18 Aug 2022 03:32
Last Modified: 18 Aug 2022 03:32
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/29281

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item