EFEKTIFITAS STRATEGI FUNDRAISING DANA ZAKAT INFAQ DAN SEDEKAH MELALUI KOTAK INFAQ (KOIN NU) DI LEMBAGA AMIL ZAKAT INFAQ DAN SEDEKAH (LAZISNU) MWC NU REJOTANGAN KABUPATEN TULUNGAGUNG

MUHAMMAD YAHYA, 17103163004 (2022) EFEKTIFITAS STRATEGI FUNDRAISING DANA ZAKAT INFAQ DAN SEDEKAH MELALUI KOTAK INFAQ (KOIN NU) DI LEMBAGA AMIL ZAKAT INFAQ DAN SEDEKAH (LAZISNU) MWC NU REJOTANGAN KABUPATEN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (163kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (159kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (236kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (350kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (183kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (248kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (244kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (160kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSAKA.pdf

Download (220kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Efektifitas Strategi Fundraising Dana Zakat Infaq dan Sedekah Melalui Kotak Infaq (Koin NU) di Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sedekah (LAZISNU) MWC NU rejotangan Kabupaten Tulungagung.” ini ditulis oleh Muhammad Yahya, NIM. 17103163004, pembimbing Bapak Dr. H. Ahmad Muhtadi Anshor, M.Ag. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kondisi lembaga amil, zakat, infak, dan sedekah yang ada di kecamatan rejotangan sedikit mengalami penurunan dan kurangnya kesadaran masyarakat dalam memberikan sebagian hartanya untuk berinfak, dalam awal peluncuran program ini beberapa ranting sudah memiliki pengurus yang menjalankan program yang ranting sebagai ujung tombak yang berhadapan langsung dengan masyarakat, namun beberapa lama kemudian, kondisi sudah tidak seramai di awal, sehingga kami penasaran dengan strategi dan program-program yang dijalankan untuk kami teliti. Dengan harapan strategi dari LAZISNU ini bisa berjalan dan terus berkembang dan memberikan banyak manfaat bagi sekitar rejotangan. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu : 1)Bagaimana proses Fundraising dana zakat, infaq dan sedekah yang diterapkan di Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Sedekah Nahdlatul ulama LAZISNU) Majelis Wakil Cabang (MWC) Kecamatan Rejotangan Kabupaten Tulungagung? 2) Apa kendala kendala dan solusi yang di terapkan untuk pemaksimalan strategi yang dihadapi ketika pengumpulan dana zakat, infaq dan sedekah di Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Sedekah Nahdlatul Ulama LAZISNU) Majelis Wakil Cabang (MWC) Kecamatan Rejotangan Kabupaten Tulungagung. dengan tujuan penelitian : 1) Untuk mengetahui proses Fundraising dana zakat, infaq dan sedekah yang diterapkan di Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Sedekah Nahdlatul ulama LAZISNU) Majelis Wakil Cabang (MWC) Kecamatan Rejotangan Kabupaten Tulungagung. 2) Untuk mengetahui kendala-kendala yang dihadapi dan solusi yang diambil ketika pengumpulan dana zakat, Infaq dan Sedekah di Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Sedekah Nahdlatul ulama (LAZISNU) Majelis Wakil Cabang (MWC) Kecamatan Rejotangan Kabupaten Tulungagung. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kualitatif, yang mana data-data diperoleh melalui observasi, wawancara dan juga dokumentasi. Penelitian ini dilakukan pada LAZISNU MWC Rejotangan. Data-data yang terkumpul dianalisis dengan menggunkan model Miles dan Huberman dengan melalui tiga tahapan yaitu, reduksi data, pemaparan data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : 1) fundraising dana zakat, infaq, dan sedekah yaitu dengan melaksanakan sosialisasi program koin NU,kemudian membentuk pengurus ditingkat kecamatan dan juga ditingkat desa dan kemudian melibatkan banom lain untuk pengambilan koin secara rutin satu bulan sekali disetiap rumah. 2) kendala dan solusi dalam pelaksanaan program koin NU adalah kurangnya SDM yang mau dan mampu secara professional bekerja penuh untuk kepentingan dan kemajuan lembaga secara terus menerus (kontinuitas),sehingga beberapa petugas dikirimkan di tingkat cabang untuk memperoleh pelatihan dan dan pengarahan, serta penguatan administrasi untuk mempermudah pelaporan. Kata kunci : Proses, fundraising, kotak infak.

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Manajemen Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Zakat Dan Waqaf
Depositing User: 17103163004 MUHAMMAD YAHYA
Date Deposited: 25 Sep 2022 04:27
Last Modified: 25 Sep 2022 04:27
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/30881

Actions (login required)

View Item View Item