KAJIAN FILOLOGI IDENTIFIKASI AKSARA DAN TEMA HADIS DALAM MANUSKRIP ARBAUN HADISAN KOLEKSI PERPUSTAKAAN NASIONAL REPUBLIK INDONESIA

SIGID MAHAP MANTO, 12312173007 (2022) KAJIAN FILOLOGI IDENTIFIKASI AKSARA DAN TEMA HADIS DALAM MANUSKRIP ARBAUN HADISAN KOLEKSI PERPUSTAKAAN NASIONAL REPUBLIK INDONESIA. [ Skripsi ]

[img] Text
KAJIAN FILOLOGI IDENTIFIKASI AKSARA DAN TEMA HADIS DALAM MANUSKRIP ARBAUN HADISAN KOLEKSI PERPUSTAKAAN NASIONAL REPUBLIK INDONESIA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Abstrak Objek kajian penelitian ini berupa manuskrip berjudul Arbaun Hadisan koleksi Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (PNRI) . Tujuan dari penelitian ini adalah: mengidentifikasi aksara dan hadis-hadis yang dimuat. Metodologi kajian filologi digunakan sebagai panduan penelitian. Dengan langkah kerja dimulai dari menetapkan objek kajian, menginventarisasikan naskah, melakukan identivikasi naskah, mendekskripsikan naskah, transliterasi naskah, penyuntingan dan penerjemahan teks, penyajian ringkasan isi naskah serta analisis isi. Penelitian ini menemukan bahwa manuskrip Arbaun Hadisan ditulis menggunakan aksara Arab dan aksara Lontarak versi Makassar. Hal ini didasari dengan tidak digunakannya 5 aksara terdiri dari nka,mpa,nra,nya,nca, di dalam naskah. Manuskript Arbaun Hadisan berisikan 70 hadis yang terbagi menjadi 16 tema, meliputi : sholat 21 hadis, menuntut ilmu 5 hadis, membaca Al-Quran 3 hadis, masjid 5 hadis, ziarah kubur 1 hadis, zakat 1 hadis, kehidupan dunia akhirat 11 hadis, sifat yang melekat pada keturunan Adam 3 hadis, Allah 4 hadis, adab ke sesama muslim dan kafir 4 hadis, umat nabi muhammad 2 hadis, makan dan minum 3 hadis, ulama 2 hadis, adab berbicara 2 hadis, wudhu/bersuci 2 hadis, niat dan amal 1 hadis, ditambah satu hadis keutamaan menghafal 40 hadis dibagian pembuka. Kata Kunci: Arbaun Hadisan, aksara Lontarak, manuskrip

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama > Al Hadist
Bahasa Dan Sastra > Naskah
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Ilmu Hadits
Depositing User: Sigid 12312173007 Sigid Mahap Manto
Date Deposited: 02 Nov 2022 04:14
Last Modified: 02 Nov 2022 04:14
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/31363

Actions (login required)

View Item View Item