INOVASI PENGEMBANGAN MUTU PENDIDIKAN DI MADRASAH

Prof. Dr. H. Muwahid Shulhan, M.Ag, 195312051982031004 (2020) INOVASI PENGEMBANGAN MUTU PENDIDIKAN DI MADRASAH. Discussion Paper.[monograph]

[img] Text
Inovasi Pengembangan_cetak 12x HVS-1.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://repo.uinsatu.ac.id/cgi/users/home?screen=EP...

Abstract

Pendidikan nasional sedang mengalami berbagai perubahan yang cukup mendasar yang diharapkan dapat memecahkan berbagai permasalahan pendidikan, baik masalah masalah konvensional maupun masalah yang muncul bersamaan dengan hadirnya ide-ide baru (masalah inovatif). Disamping itu perubahan tersebut diharapkan terciptanya iklim yang kondusif bagi peningkatan kualitas pendidikan dan pemberdayaan sumber daya manusia. Kepala Madrasah merupakan salah satu komponen pendidikan yang paling berperan dalam meningkatkan kinerja tenaga pendidik. Apa yang diungkap diatas menjadi lebih penting sejalan dengan semakin kompleksnya tuntutan tugas kepala madrasah yang menghendaki dukungan kinerja para tenaga pendidik yang tinggi1 Sebagai sebuah lembaga pendidikan yang cukup lama berkembang madrasah merupakan lembaga pendidikan yang bersifat komplek dan unik. Bersifat komplek karena madrasah sebagai organisasi yang didalamnya terdapat berbagai dimensi yang satu dengan yang lain saling berkaitan dan saling menentukan. Adapun bersifat unik madrasah sebagai lembaga pendidikan memiliki ciri-ciri tertentu yang tidak dimiliki organisasi pendidikan lain. Selain itu madrasah juga memegang peran penting dalam proses pembentukan kepribadian anak didik. Melalui pendidikan madrasah diharapkan agar mereka para murid memiliki dua kemampuan sekaligus yaitu tidak hanya memiliki pengetahuan umum (iptek) saja tetapi juga memiliki kepribadian dan komitmen yang tinggi terhadap agamanya (imtaq) 2 Konsekwensi dari pelaksanaan pendidikan tersebut sangat diperlukan adanya peran yang signifikan dari kepala madrasah yang diantaranya kemampunan managerial yang cukup memadai dari kepala madrasah dan didukung oleh adanya kinerja para tenaga yang professional.Pada madrasah, tanggungjawab yang paling besar adalah posisi yang ada pada kepala madrasah sebagai seorang pemimpin dengan peran kepemimipinannya. Ia merupakan salah satu faktor yang sangat mempengaruhi gagal atau berhasilnya sebuah lembaga. Dengan kata lain berhasil tidaknya sebuah lembaga pendidikan dipengaruhi oleh faktor kepemimpinannya sebagaimana seperti yang diungkapkan oleh Fred M. Hecniger,s sebagai berikut : Saya belum pernah melihat Sekolah bagus.Pada masing-masing kasus, peningkatan atau penurunan kualitas sekolah tersebut dapat dijelaskan dari kualitas kepala sekolah (pemimpinnya).3 Hal ini membuktikan bahwa kepemimpinan menentukan efektifitas pengajaran. Dalam kenyataannya gaya kepemimpinan dalam mengimplementasikan peran guru berdampak iklim sekolah yang kondusif bagi proses belajar mengajar. Iklim sekolah yang kondusif bagi proses belajar mengajar yaitu yang diusahakan supaya terdapat hubungan manusiawi yang tinggi dan kualitas kerja yang tinggi pula. Iklim kondusif ini mengisaratkan bahwa setiap orang dalam sekolah memiliki komitmen terhadap peningkatan proses belajar mengajar dan kepedulian untuk terpenuhinya kebutuhan guru dan siswa.

Item Type: Monograph (Discussion Paper)
Subjects: Buku
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Dr 197204172006041002 Agus Purwowidodo
Date Deposited: 30 Nov 2022 02:14
Last Modified: 30 Nov 2022 02:14
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/31580

Actions (login required)

View Item View Item