HARGA DIRI REMAJA PUNK (Studi Kasus Di Desa Kayen Bandarkedungmulyo Jombang)

INHAYA SAFA NABILAH, 12306183056 (2022) HARGA DIRI REMAJA PUNK (Studi Kasus Di Desa Kayen Bandarkedungmulyo Jombang). [ Skripsi ]

[img] Text
HARGA DIRI REMAJA PUNK.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Harga Diri Remaja Punk (Studi Kasus Di Desa Kayen Bandarkedungmulyo Jombang)“ ditulis oleh Inhaya Safa Nabilah NIM 12306183056. Prodi Bimbingan Konseling Islam (BKI), Jurusan Dakwah, Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatulah Tulungagung, Tahun 2022. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui bagaimana harga diri remaja punk. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan kualitatif dengan studi kasus. Untuk pengumpulan d ata menggunakan teknik wawancara dan observasi. Penelitian ini menunjukkan hasil bahwa harga diri yang dimiliki subjek adalah harga diri yang sehat, karena memenuhi semua aspek harga diri, diantaranya dari aspek kekuatan subjek mampu mengontrol tingkah lakunya, dari aspek keberartian subjek diterima di lingkungan sekitarnya, dari aspek kebajikan subjek menunjukkan etika yang baik dan aspek kemampuan subjek mampu membangun hubungan sosial yang baik. Kata kunci: Harga Diri; Remaja punk

Item Type: Skripsi
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Bimbingan Penyuluhan Islam
Depositing User: HARGA DIRI 12306183056 INHAYA SAFA NABILAH
Date Deposited: 12 Dec 2022 07:05
Last Modified: 12 Dec 2022 07:05
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/31642

Actions (login required)

View Item View Item