URGENSI INFORMASI AKUNTANSI MANAJEMEN DALAM PROSES PENGAMBILAN KEPUTUSAN JANGKA PANJANG MENGENAI INVESTASI AKTIVA TETAP PADA BUMDES SINAR MULYA PAGERWOJO

EKA YURI ASPRIANI, 17403163096 (2022) URGENSI INFORMASI AKUNTANSI MANAJEMEN DALAM PROSES PENGAMBILAN KEPUTUSAN JANGKA PANJANG MENGENAI INVESTASI AKTIVA TETAP PADA BUMDES SINAR MULYA PAGERWOJO. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (5MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (877kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (877kB)
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (878kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (878kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (877kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (877kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (900kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (39kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (877kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Urgensi Informasi Akuntansi Manajemen dalam Proses Pengambilan Keputusan Jangka Panjang Mengenai Investasi Aktiva Tetap pada Bumdes Sinar Mulya Pagerwojo” ini ditulis oleh Eka Yuri Aspriani, NIM. 17403163096 Jurusan Akuntansi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri Tulungagung dengan pembimbing Siswahyudianto, M.M. Pengambilan keputusan dalam sebuah manajemen merupakan salah satu fungsi yang penting sehingga dalam proses pengambilan keputusan diperlukan sebuah informasi pendukung yang dijadikan dasar pengambilan keputusan. Pengambilan keputusan jangka panjang salah satunya terkait dengan investasi aktiva tetap yang membutuhkan informasi akuntansi manajemen untuk memastikan tercapainya tingkat pengembangan perusahaan. Sehingga pengembalian atas investasi baru dapat terus memberikan laba yang diharapkan oleh suatu perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk 1). Menganalisis peran informasi akuntansi manajemen dalam proses pengambilan keputusan jangka panjang mengenai investasi aktiva tetap di BUMDes Sinar Mulya Pagerwojo. 2) Menganalisis jenis informasi akuntansi manajemen yang digunakan oleh BUMDes Sinar Mulya Pagerwojo dalam pengambilan keputusan jangka panjang mengenai investasi aktiva tetap. 3) Menganalisis proses pengambilan keputusan jangka panjang mengenai investasi aktiva tetap di BUMDes Sinar Mulya Pagerwojo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari hasil wawancara dengan 6 narasumber BUMDes Sinar Mulya Pagerwojo. Data sekunder diperoleh dari dokumen BUMDes Sinar Mulya Pagerwojo dan sumber relevan seperti jurnal dan buku. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik anlisis deskriptif dengan tahap yang dimulai dari reduksi data, display data dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah 1) Informasi akuntansi manajemen dalam proses pengambilan keputusan jangka panjang mengenai investasi aktiva tetap di BUMDes Sinar Mulya berperan penting yaitu dijadikan bahan evaluasi dan pertimbangan dalam memutuskan pengadaan aktiva tetap untuk mendukung operasional usaha. 2) Jenis informasi akuntansi manajemen yang digunakan oleh BUMDes Sinar Mulya dalam proses pengambilan keputusan jangka panjang mengenai investasi aktiva tetap adalah informasi akuntansi diferensial. 3) Proses pengambilan keputusan jangka panjang mengenai investasi aktiva tetap di BUMDes Sinar Mulya adalah dimulai dari proses identifikasi masalah, kemudian menetukan solusi, menghitung biaya dan mempertimbangkan manfaat dengan menggunakan informasi akuntansi diferensial kemudian dibandingkan sehingga muncul suatu keputusan berdasarkan biaya terendah diantara alternatif yang ada. Kata Kunci: Informasi Akuntansi Manajemen, Pengambilan Keputusan, Investasi Aktiva Tetap

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Akuntansi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Akutansi Syariah
Depositing User: S1 17403163096 EKA YURI ASPRIANI
Date Deposited: 28 Dec 2022 03:17
Last Modified: 28 Dec 2022 03:17
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/31883

Actions (login required)

View Item View Item