Drs. H. Jani, M.M., M.Pd, 196602101985031001 (2022) Mengukur Efektivitas Pembelajaran. Research Report.[monograph]
|
Text
buku mengukur efektifitas pembelajaran.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian adalah 1) Untuk mengetahui pengaruh yang signifikan antara Pendidikan guru terhadap efektifitas pembelajaran di MTsN Ngantru Tulungagung; 2) Untuk mengetahui pengaruh yang signifikan antara masa kerja guru terhadap efektifitas pembelajaran di MtsN Ngantru Tulungagung; 3) Untuk mengetahui kebersamaan antara Pendidikan dan masa kerja guru terhadap efektifitas pembelajaran di MTsN Ngantru Tulungagung. Data yang dikumpulkan penelitian ini berasal dari jawaban responden yaitu guru MTsN Ngantru Tulungagung berjumlah 34 orang guru, analisis dengan cara validitas dan reliabilitas variable X1 (Pendidikan) dan variable X2 (Masa kerja). Hipotesis pertama tidak teruji secara signifikan, dimana nilai tsig variable LNX1 sebesar 0,696, nilai yang lebih besar dibandingkan dengan niali a=0,05, sehingga hipotesis pertama tidak teruji. Hipotesis kedua diterima secara signifikan, dimana nilai tsig variable LNX2 sebesar 0,028, nilai yang lebih kecil dibandingkan dengan nilai a= 0,05, sehingga hipotesis kedua teruji. Hipotesis ketiga tidak teruji secara signifikan, dimana nilai Fsig sebesar 0,08. Nilai yang lebih besar dibandingkan dengan niali a= 0,05, sehingga hipotesis ketiga tidak teruji. Penelitian ini mempunyai hasil yang berbeda, dimana ketika Pendidikan guru semakin tinggi, maka efektifitas pembelajaran semakin rendah, begitu juga sebaliknya, Ketika Pendidikan guru renda, maka efektivitas pembelajaran tinggi. Perbedaan penelitian ini disebabkan oleh beberapa hal, diantaranya: 1) setting penelitian yang terbatas dimana hanya pada guru MtsN Ngantru Tulungagung, sedangkan Djamarah memiliki skope penelitian yang lebih luas: 2) responden penelitian ini hanya pada satu sekolah, sedangkan Djamarah lebih dari satu sekolah; 3) waktu penelitian yang berbeda.
Item Type: | Monograph (Research Report) |
---|---|
Subjects: | Artikel Dosen Buku |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris IPS |
Depositing User: | 196602101985031001 Jani, M.M., M.Pd |
Date Deposited: | 14 Apr 2023 05:49 |
Last Modified: | 14 Apr 2023 05:49 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/33967 |
Actions (login required)
View Item |