MUHAMAD AQIM ADLAN, 12503175014 (2022) PEMIKIRAN EKONOMI KERAKYATAN MOH. HATTA (Integrasi Nilai Islam dan Ekonomi Sosialis). [ Disertasi ]
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (186kB) |
||
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (99kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (338kB) |
||
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (465kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (386kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (366kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (397kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Repository staff only Download (105kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (304kB) | Preview |
Abstract
Latar belakang dari penelitian ini diawali oleh sebuah permasalahan perekonomian di Indonesia yang selama ini selalu pelik dalam setiap masanya. Hal tersebut disebabkan oleh berbagai paham ekonomi yang menghiasi percaturan pemikiran tentang perekonomian di Indonesia maupun di dunia. Sehingga dalam konteks Indonesia, diperlukan sebuah terobosan baru dalam merespon problematika perekonomian melalui pemikiran yang identik dan memiliki karakter ke-Indonesian. Dalam kondisi ini, pemikiran ekonomi kerakyatan perlu diunggah kembali ke permukaan dengan diintegrasikan dengan pemikiran nilai Islam, dan ekonomi sosialis. Fokus dan pertanyaan dalam penelitian ini adalah: 1. Bagaimana konsep dan cita-cita ekonomi kerakyatan Mohamad Hatta?. 2. Bagaimana tinjauan kritis tentang integrasi ekonomi kerakyatan, nilai Islam, dan ekonomi sosialis?. 3. Bagaimana urgensitas pemikiran ekonomi kerakyatan Mohamad Hatta dalam transformasi pengembangan ekonomi nasional melalui integrasi nilai Islam dan ekonomi sosialis?. Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah 1. Menjelaskan konsep dan cita-cita ekonomi kerakyatan Mohamad Hatta. 2. Mengetahui tinjauan kritis tentang integrasi ekonomi kerakyatan, nilai Islam, dan ekonomi sosialis. 3. Menjelaskan dan Menganalisa urgensitas pemikiran ekonomi kerakyatan Mohamad Hatta dalam transformasi pengembangan ekonomi nasional melalui integrasi nilai Islam dan ekonomi sosialis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan rancangan studi pustaka. Teknik pengumpulan data dengan mengumpulkan data-data yang ada baik data primer maupun sekunder seperti buku-buku, skripsi, tesis, disertasi, jurnal dan dokumentasi-dokumentasi lainnya. Analisis data menggunakan deskriptif-kritis, disamping menggunakan analisa isi (content analysis). Hasil penelitian ini menunjukkkan bahwa: 1, Konsep dan cita-cita pemikiran ekonomi kerakyatan Hatta menitikberatkan pada pembangunan ekonomi dengan target pertumbuhan ekonomi atas dasar keadilan dan kesejahteraan yang diwujudkan melalui kebijakan pemerintah. 2, Ekonomi kerakyatan, nilai Islam, dan ekonomi sosialis memiliki integrasi yang diimplementasikan Hatta dalam konstitusi ekonomi dengan landasan keadilan dan kesejahteraan. 3, Transformasi pengembangan ekonomi nasional berdasarkan ekonomi kerakyatan melalui integrasi nilai Islam dan ekonomi sosialis bisa diaplikasikan dalam kebijakan pemerintah yang berorientasi pada pengembangan IPTEK di bidang ekonomi, penguatan SDM di bidang ekonomi, dan penguatan UMKM. Kata Kunci: Ekonomi Kerakyatan, Nilai Islam, Ekonomi Sosialis.
Item Type: | Disertasi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Ekonomi Syariah |
Divisions: | Pascasarjana > Disertasi > Studi Islam Interdisipliner |
Depositing User: | Nur Nafahatin |
Date Deposited: | 04 May 2023 01:35 |
Last Modified: | 04 May 2023 01:35 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/34968 |
Actions (login required)
View Item |