WAFIEQ ALFIRA NIHAYATUZ ZAIN, 12403193086 (2023) PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI DENGAN METODE HARGA POKOK PROSES UNTUK MENENTUKAN HARGA JUAL PADA USAHA PEMBUATAN TAHU “JUARA” DI DESA SUMBEREJO KULON KECAMATAN NGUNUT. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (410kB) |
||
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (200kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (450kB) |
||
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (539kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (427kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (747kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (329kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Repository staff only Download (187kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (451kB) | Preview |
Abstract
Skripsi dengan judul “Perhitungan Harga Pokok Produksi dengan Metode Harga Pokok Proses untuk Menentukan Harga Jual pada Usaha Pembuatan Tahu Juara di Desa Sumberejo Kulon Kecamatan Ngunut” ini ditulis olehWafieq Alfira Nihayatuz Zain, NIM. 12403193086 Prodi Akuntansi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung dengan pembimbing Firda Zulfa Fahriani, M. Sy. Penelitian ini dilatar belakangi oleh pentingnya perhitungan harga pokok produksi sebagai dasar penentuan harga jual produk. Perusahaan seharusnya menggunakan metode penentuan harga pokok produksi yang sesuai dengan jenis produksinya supaya harga pokok produksi yang dijadikan sebagai dasar untuk menentukan harga jual bisa tepat dan akurat. Usaha pembuatan Tahu Juara belum menggunakan metode penentuan harga pokok produksi yang sesuai dengan jenis produksinya. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui perhitungan harga pokok produksi pada usaha pembuatan Tahu Juara. (2) Mengetahui perhitungan harga pokok produksi dengan metode harga pokok proses. (3) Mengetahui perbedaan antara perhitungan harga pokok produksi menurut usaha pembuatan Tahu Juara dengan perhitungan harga pokok produksi menggunakan metode harga pokok proses. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun metode yang digunakan dalam menentukan harga pokok produksi adalah metode harga pokok proses. Hasil penelitian menunjukkah bahwa (1) Berdasarkan metode perusahaan jumlah harga pokok produksi sebesar Rp 389,05. Sedangkan hasil perhitungan harga pokok produksi untuk satu masakan adalah sebesar Rp 111.269,23. (2) Hasil perhitungan harga pokok produksi dengan menggunakan metode harga pokok proses untuk per satuan produk adalah sebesar Rp 391,03. Sedangkan hasil perhitungan harga pokok produksi dengan metode harga pokok proses untuk satu masakan adalah sebesar Rp 111.835,50. (3) Selisih antara perhitunganharga pokok produksi pada usaha pembuatan Tahu Juara dengan metode harga pokok proses disebabkan karena adanya perbedaan pembebanan biaya produksi khususnya biaya overhead pabrik. Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan agar di masa mendatang, usaha pembuatan Tahu Juara lebih mempertimbangkan seluruh elemen biaya overhead pabrik, seperti biaya listrik, biaya telepon, dan biaya penyusutan aset tetap. Selain itu memisahkan aliran listrik pabrik dengan aliran listrik pribasi agar perhitungan harga pokok produksi menjadi lebih tepat dan akurat, dan melakukan pencatatan transaksi yang lebih rinci sehingga perhitungan harga pokok produksi menjadi lebih tepat dan akurat Kata Kunci : Harga Pokok Produksi, Metode Harga Pokok Proses, Harga Jual
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Akuntansi Syariah Ekonomi > Harga Ekonomi > Jual Beli Ekonomi > Kinerja Keuangan Ekonomi > Laporan Keuangan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Akutansi Syariah |
Depositing User: | 12403193086 Wafieq Alfira Nihayatuz Zain |
Date Deposited: | 03 Jun 2023 01:59 |
Last Modified: | 03 Jun 2023 01:59 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/35949 |
Actions (login required)
View Item |