PENGEMBANGAN E-MODUL TERINTEGRASI STEAM BERBASIS LECTORA INSPIRE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIS SISWA MATERI RELASI DAN FUNGSI KELAS VIII MTs NEGERI 1 TULUNGAGUNG

SHINTA WAHYU NINGRUM, 128512203035 (2023) PENGEMBANGAN E-MODUL TERINTEGRASI STEAM BERBASIS LECTORA INSPIRE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIS SISWA MATERI RELASI DAN FUNGSI KELAS VIII MTs NEGERI 1 TULUNGAGUNG. [ Thesis ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (886kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (179kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (228kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (272kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (567kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (114kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (178kB) | Preview

Abstract

Penelitian dan pengembangan ini dilatarbelakangi oleh pemahaman tentang suatu konsep yang sangat diperlukan dalam kehidupan sehari-hari terutama dalam memahami materi matematika yang diajarkan. Kemampuan tersebut menjadi sangat penting sehingga untuk menunjangnya dapat dicapai dengan memasukkan komponen indikator literasi matematis di dalamnya. Terlebih lagi mengingat akan persaingan pada abad ke-21 yang menuntut sumber daya manusia yang kompeten dalam bidang sains, teknologi, teknik, seni, dan matematika. Sehingga diharapkan sumber daya manusia dapat mengintegrasikan dan kompeten dalam bidang sains, teknologi, teknik, seni, dan matematika. Namun, alat pengajaran yang dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan literasi matematis siswa masih jarang. Penelitian ini berfokus pada pengembangan dan implementasi e-modul terintegrasi STEAM (Science, Technology, Engineering, Art, and Mathematics) berbasis lectora inspire untuk meningkatkan kemampuan literasi matematis siswa pada materi relasi dan fungsi. Tujuan penelitian dan pengembangan ini adalah untuk mengembangkan e-modul terintegrasi STEAM berbasis lectora inspire pada materi relasi dan fungsi yang valid, praktis, dan efektif dalam meningkatkan kemampuan literasi matematis siswa. Jenis Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Research and Development (R&D) yang mengacu pada model ADDIE. Model ini terdiri dari lima langkah yaitu Analysis, Design, Develop, Implementation, dan Evaluation. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII di MTs Negeri 1 Tulungagung. Instrumen penelitian yang digunakan untuk menentukan tingkat kemampuan literasi matematis siswa adalah tes dan angket yang terdiri dari angket validasi, angket respon siswa, dan angket respon guru. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian dan pengembangan e-modul terintegrasi STEAM berbasis lectora inspire dinyatakan valid oleh validator ahli dengan skor 86,91%. Kepraktisan e-modul diuji berdasarkan respon siswa dan diperoleh skor sebesar 72,85% (Baik) dan respon guru sebesar 87,14% (Sangat Baik), hal ini menunjukkan bahwa e-modul bersifat praktis dengan memberikan respon positif. Keefektifan e-modul yang dikembangkan diuji dengan Posttest Only Control Design. Analisis data dilakukan dengan uji Mann-Whitney, hasilnya menunjukkan bahwa nilai signifikansi kurang dari 0,05. Artinya pada kemampuan literasi matematis siswa terdapat pengaruh yang signifikan setelah pembelajaran dengan memanfaatkan e-modul terintegrasi STEAM berbasis lectora inspire. Hasil kemampuan literasi matematis siswa pada kelas eksperimen lebih baik setelah menggunakan e-modul terintegrasi STEAM berbasis lectora inspire daripada kelas kontrol. Sehingga dapat disimpulkan bahwa e-modul terintegrasi STEAM efektif untuk digunakan dan dapat meningkatkan kemampuan literasi matematis siswa. Sehingga e-modul terintegrasi STEAM berbasis lectora inspire yang dikembangkan valid, praktis, dan efektif untuk meningkatkan kemampuan literasi matematis siswa dan menunjang pembelajaran di kelas maupun secara mandiri.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Pendidikan > Bahan Ajar
Matematika
Pendidikan > Media Pembelajaran
Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Pendidikan
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Tadris Matematika
Depositing User: TESIS 128512203035 SHINTA WAHYU NINGRUM
Date Deposited: 15 Jun 2023 04:10
Last Modified: 15 Jun 2023 04:10
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/36385

Actions (login required)

View Item View Item