DINAMIKA RESILIENSI ORANGTUA DENGAN ANAK AUTIS DI SLB KEMALA BHAYANGKARI TRENGGALEK

PUTRI AYU ANGGRAENI, 12308193087 (2023) DINAMIKA RESILIENSI ORANGTUA DENGAN ANAK AUTIS DI SLB KEMALA BHAYANGKARI TRENGGALEK. [ Skripsi ]

[img] Text
DINAMIKA RESILIENSI ORANGTUA DENGAN ANAK AUTIS DI SLB KEMALA BHAYANGKARI TRENGGALEK.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Gangguan spektrum autisme meningkat begitu pesat. Orangtua yang memiliki anak dengan gangguan autisme seringkali membawa respon kaget dan bingung tentang tindakan apa yang harus dilakukan sehingga kesiapan mental orangtua dan penerimaan terhadap anak yang memiliki gangguan autisme sangat diperlukan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dinamika resiliensi orangtua dengan anak autisme. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode pendekatan fenomenologi. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yakni ibu yang memiliki anak dengan gangguan autisme sebanyak lima yang diambil dengan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara mendalam (in-depth interview). Uji keabsahan data menggunakan member check dan teknik analisis data menggunakan teknik Interpretative Phenomenological Analysis dengan mengikuti tahapan analisis Miles dan Huberman. Hasil dari penelitian ini adalah kelima subjek mampu bertahan dalam kondisi awal mengahadapi anak dengan gangguan autisme, dengan respon awal yang dialami adalah kaget, bingung, dan menangis. Kelima subjek mampu bertahan dalam menyesuaikan diri, melakukan kontrol diri dan memberikan dukungan sosial berupa dukungan emosional, dukungan penghargaan dan dukungan informatif. Kata Kunci : Resiliensi, Autisme, Orangtua

Item Type: Skripsi
Subjects: Psikologi > Psikologi pendidikan
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Psikologi Islam
Depositing User: 12308193087 putri ayu anggraeni
Date Deposited: 11 Jul 2023 04:03
Last Modified: 11 Jul 2023 04:03
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/37446

Actions (login required)

View Item View Item