ANGELIA NOVIYANTI, 12405193123 (2023) ANALISIS PENGENDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU MENGGUNAKAN METODE EOQ (ECONOMIC ORDER QUANTITY) PADA USAHA KERUPUK IMPALA SATU BINTANG DESA SETONOREJO KECAMATAN KRAS KABUPATEN KEDIRI. [ Skripsi ]
|
Text
COVER-Angelia.pdf Download (613kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK .pdf Download (773kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI .pdf Download (670kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I .pdf Download (427kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (784kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (699kB) |
||
Text
BAB IV .pdf Restricted to Registered users only Download (990kB) |
||
Text
BAB V .pdf Restricted to Registered users only Download (609kB) |
||
Text
BAB VI .pdf Restricted to Registered users only Download (549kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA .pdf Download (554kB) |
Abstract
Angelia Noviyanti, NIM. 12405193123 “Analisis Pengendalian Persediaan Bahan Baku Menggunakan Metode EOQ (Economic Order Quantity) pada Usaha Kerupuk Impala Satu Bintang Desa Setonorejo Kecamatan Kras Kabupaten Kediri” Latar belakang penelitian ini yaitu usaha kerupuk impala seringkali mengalami kendala dalam sistem pengendalian bahan baku. Hal tersebut dikarenakan sistem penjadwalan bahan baku yang didasarkan pada perkiraan intuintif. Sehingga persediaan khususnya bahan baku utama yaitu tepung tapioka dan tepung terigu tidak terkontrol dengan baik, yang mengakibatkan biaya penyimpanan tinggi. Maka dai itu peneliti mengangkat permasalahan pengendalian persediaan bahan baku utama kerupuk impala. Penelitian ini menggunakan metode mix method atau penelitian campuran yang merupakan pendekatan penelitian yang mengombinasikan atau mengasosiasikan bentuk kualitatif dan bentuk kuantitatif. Desain penelitian yang digunakan adalah sequential exploratory (kualitatif-kuantitatif). Dengan desain penelitian ini penggunaan metode kualitatif dilakukan peneliti pada saat pengumpulan data mengenai kegiatan operasional pabrik kerupuk impala sedangkan metode kuantitatif dilakukan untuk menjawab rumusan masalah mengenai perbandingan antara persediaan bahan baku menggunakan kebijakan perusahaan dan metode EOQ serta untuk menganalisis penerapan metode EOQ Economic Order Quantity dapat meminimumkan biaya persediaan bahan baku pada pabrik kerupuk impala Desa Setonorejo Kecamatan Kandat Kabupaten Kediri. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui perbandingan pengendalian persediaan bahan baku dengan menggunakan kebijakan perusahaan dan penggunaan metode EOQ (Economic Order Quantity, serta menganalisis pengendalian bahan baku menggunakan metode EOQ dapat meminimumkan biaya total persediaan bahan baku pada pabrik kerupuk impala satu bintang. Hasil penelitian menunjukkan kuantitas pembelian berdasarkan kebijakan perusahaan adalah 9.839 kg dengan frekuensi pemesanan 24 kali sedangkan dengan metode EOQ pembelian bahan baku yang optimal adalah 30.109 kg dengan frekuensi pemesanan 8 kali dengan frekuensi pemesanan yang lebih sedikit maka total biaya persediaan mejadi lebih kecil yaitu Rp. 2.126.554 dibanding kebijakan perusahaan sebesar Rp. 4.200.000. Dengan metode EOQ perusahaan dapat menerapkan persediaan pengaman 1.186 dan tititk pemesanan kembali 2.516 yang saaat ini perusahaan belum menerapkannya. Dari hasil penelitian ini diketahui bahwa pabrik kerupuk impala dapat meminimumkan biaya persediaan dengan metode EOQ. Kata Kunci: Enonomic Order Quantity (EOQ), Pengendalian Persediaan Bahan Baku.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Bisnis Islam Ekonomi > Entrepreneur Ekonomi > Kinerja Ekonomi > Kinerja Keuangan Ekonomi > Manajemen Syariah Ekonomi > Produksi Ekonomi > UMKM |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah |
Depositing User: | 12405193123 ANGELIA NOVIYANTI |
Date Deposited: | 15 Aug 2023 02:45 |
Last Modified: | 15 Aug 2023 02:45 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/38782 |
Actions (login required)
View Item |