Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Website "Kalkulator Zakat" dalam Penghitungan Zakat Maal, Zakat Fitrah dan Zakat Profesi pada Materi Zakat kelas X (Sepuluh) di MAN 4 Madiun

Fina Badriyah, 12850621019 and Agus Zaenul Fitri, 198108012009121004 and Abad Badruzaman, 197308042000121002 (2023) Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Website "Kalkulator Zakat" dalam Penghitungan Zakat Maal, Zakat Fitrah dan Zakat Profesi pada Materi Zakat kelas X (Sepuluh) di MAN 4 Madiun. [ Thesis ]

[img]
Preview
Text
thesis_fina_badriyah[1].pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Tesis dengan judul “Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Website “Kalkulator Zakat” dalam Penghitungan Zakat Maal, Zakat Fitrah dan Zakat Profesi pada Materi Zakat Kelas X (Sepuluh) di MAN 4 Madiun” yang ditulis oleh Fina Badriyah, NIM 12850621019, Pendidikan Agama Islam (PAI), Pascasarjana (S2) UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung Tahun 2023, dibimbing oleh Dr. Agus Zaenul Fitri, M.Pd. dan Prof. Abad Badruzaman, Lc.,M.Ag. Kata Kunci: Pengembangan, Media, Pembelajaran, Website, Kalkulator, Zakat. Seiring terjadinya perubahan zaman, menuntut semua aspek dalam kehidupan bertransformasi ke tahap baru dengan menyesuaikan perkembangan situasi yang menuju arah serba mudah dan serba instan. Apalagi generasi sekarang, sebagai generasi yang mengedepankan kemudahan, keinovatifan, dan hal-hal yang sifatnya variatif, serta menarik, maka tak heran jika generasi sekarang dikatakan generasi yang kurang menyukai hal-hal yang merepotkan serta mudah memiliki sikap bosan. Pembelajaran sendiri terdapat beberapa faktor yang bisa mempengaruhi kelancaran dan keefektifan suatu pembelajaran, salah satunya yaitu media pembelajaran. Maka, dengan teknologi yang ada dan fasilitas yang diberikan oleh pihak sekolah MAN 4 Madiun berupa kelengkapan proyektor serta ketersediaan internet, peneliti melakukan pengembangan media pembelajaran kalkulator zakat berbasis website untuk memberikan kemudahan dan keefektifan siswa dalam memahami dan menghitung zakat. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah: (1) Bagaimana pengembangan media pembelajaran berbasis website “kalkulator zakat” dalam penghitungan zakat maal, zakat fitrah dan zakat profesi pada materi zakat kelas X (sepuluh) di MAN 4 Madiun? (2) Apakah media pembelajaran berbasis website “kalkulator zakat” dalam penghitungan zakat maal, zakat fitrah dan zakat profesi pada materi zakat kelas X (sepuluh) di MAN 4 Madiun layak digunakan dalam pembelajaran? (3) Apakah media pembelajaran berbasis website “kalkulator zakat” dalam penghitungan zakat maal, zakat fitrah dan zakat profesi pada materi zakat kelas X (sepuluh) di MAN 4 Madiun efektif digunakan?. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui proses pengembangan media pembelajaran berbasis website “kalkulator zakat” dalam penghitungan zakat maal, zakat fitrah dan zakat profesi pada materi zakat kelas X (sepuluh) di MAN 4 Madiun, (2) untuk melihat tingkat kelayakan media pembelajaran berbasis website “kalkulator zakat” dalam penghitungan zakat maal, zakat fitrah dan zakat profesi pada materi zakat kelas X (sepuluh) di MAN 4 Madiun, (3) untuk melihat tingkat efektifitas media pembelajaran berbasis website “kalkulator zakat” dalam penghitungan zakat maal, zakat fitrah dan zakat profesi pada materi zakat kelas X (sepuluh) di MAN 4 Madiun. Metode penelitian dalam tesis ini adalah RnD (Research and Development) atau penelitian dan pengembangan dengan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Tehnik pengumpulan data observasi, wawancara, dokumentasi, angket dan tes. Angket digunakan untuk validasi ahli dan peserta didik, sedangkan soal tes digunakan pada penilaian hasil belajar siswa. Hasil penelitian ini dapat diuraiakan sebagai berikut: (1) Pengembangan media pembelajaran berbasis website “kalkulator zakat” dalam penghitungan zakat maal, zakat fitrah dan zakat profesi pada materi zakat kelas X (sepuluh) di MAN 4 Madiun menggunakan langkah atau prosedur model ADDIE, yang diawali dengan analisis baik kurikulum hingga kebutuhan peserta didik, kemudian tahap merancang atau desain, lalu tahap uji pengembangan dan implementasi, tahap terakhir adalah tahap evaluasi. Uji coba yang dilakukan terdiri dari uji coba kelompok kecil, kemudian uji coba kelompok besar. (2) Media pembelajaran berbasis website “kalkulator zakat” dalam penghitungan zakat maal, zakat fitrah dan zakat profesi pada materi zakat kelas X (sepuluh) di MAN 4 Madiun layak digunakan dengan hasil perolehan validasi ahli media sebesar 82,1%, perolehan dari ahli materi dan praktisi sebesar 87,5% dan 83,3% namun tetap ada sedikit revisi. Dan dari respon peserta didik menyatakan layak yang diberikan kepada 7 peserta didik, pada uji coba kelompok besar dari 31 siswa 28 peserta didik menyatakan sangat layak dan 3 peserta didik menyatakan layak. (3) Efektifitas pengembangan media pembelajaran berbasis website “kalkulator zakat” dalam penghitungan zakat maal, zakat fitrah dan zakat profesi pada materi zakat kelas X (sepuluh) di MAN 4 Madiun dengan hasil akhir menyebutkan efektif digunakan yang ditunjukkan oleh data ketuntasan tes yang telah dilakukan oleh peserta didik, selain itu data uji independent sampel t test yang menunjukkan nilai signifikansi pada percobaan kelompok kecil sebesar 0,000 dan percobaan pada kelompok besar sebesar 0,000 nilai tersebut kurang dari 0,05 artinya terdapat perbedaan yang signifikan setelah pembelajaran. Jadi, dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis website “kalkulator zakat” efektif digunakan dalam proses pembelajaran karena dapat meningkatakn hasil belajar peserta didik.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Pendidikan > Media Pembelajaran
Pendidikan
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12850621019 Fina Badriyah
Date Deposited: 15 Aug 2023 02:35
Last Modified: 15 Aug 2023 02:35
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/39046

Actions (login required)

View Item View Item