AYU HERLIYANTI, 12406193202 (2023) PENGARUH RETURN ON EQUITY, CURRENT RATIO DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA BANK CENTRAL ASIA SYARIAH. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (330kB) | Preview |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (90kB) |
||
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (272kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (484kB) |
||
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (674kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (281kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (469kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (477kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (135kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (112kB) | Preview |
Abstract
Skripsi dengan judul “Pengaruh Return On Equity (ROE), Current Ratio Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Struktur Modal Pada Bank Central Asia Syariah Periode 2018-2022”. Ini ditulis oleh Ayu Herliyanti, NIM 12406193202, Jurusan Manajemen Keuangan Syariah Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, Dibimbing oleh Prof. Dr. Agus Eko Sujianto, S.E.,M.M. Penelitian ini dilatar belakangi oleh Return On Equity yang banyak mengalami penurunan selama periode 2018-2022. Oleh karena itu, peneliti melakukan penelitian apa saja yang mempengaruhi penurunan ROE pada BCA Syariah. Tujuan penelitian ini yaitu yaitu menguji pengaruh signifikan ROE terhadap Struktur Modal, menguji pengaruh signifikan CR terhadap Struktur Modal, menguji pengaruh signifikan Ukuran Perusahaan terhadap Struktur Modal dan menguji pengaruh signifikan antara ROE, CR dan Ukuran Perusahaan secara bersama-sama terhadap Struktur Modal di PT. BCA Syariah Indonesia periode 2018-2022. Metode penelitian pada penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Sampel yang digunakan diperoleh dari Laporan Keuangan bulanan BCA Syariah periode 2018-2022. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan yang dipublikasikan dan diunduh melalui situs resmi BCA Syariah. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda. Dalam penelitian ini menggunakan uji asumsi klasik yan terdiri dari uji normalitas, uji multikoliniearitas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi. Dan uji ketetapan model yang digunakan adalah uji t dan uji F. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Return On Equity (ROE) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Struktur Modal, Current Ratio berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Struktur Modal, Ukuran Perusahaan tidak berpengaruh signifikan terhadap Struktur Modal, dan secara simultan Return On Equity (ROE), Current Ratio dan Ukuran Perusahaan berpengaruh signifikan terhadap Struktur Modal pada BCA Syariah. Kata Kunci: Return On Equity (ROE), Current Ratio (CR), Ukuran Perusahaan, Struktur Modal
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Bank Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Keuangan Syariah |
Depositing User: | S1 12406193202 Ayu Herliyanti |
Date Deposited: | 23 Aug 2023 05:22 |
Last Modified: | 23 Aug 2023 05:22 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/39156 |
Actions (login required)
View Item |