STRATEGI GURU FIQIH DALAM MENINGKATKAN DISIPLIN IBADAH SISWA KELAS XI DI MAN 3 NGANJUK

M. MASHUR FATONI, 12201183171 (2023) STRATEGI GURU FIQIH DALAM MENINGKATKAN DISIPLIN IBADAH SISWA KELAS XI DI MAN 3 NGANJUK. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (561kB)
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (196kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf

Download (496kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (543kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (408kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (960kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (503kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (195kB)
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (307kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Strategi Guru Fiqih dalam Meningkatkan Disiplin Ibadah Siswa Kelas XI di MAN 3 Nganjuk” ini ditulis oleh M. Mashur Fatoni, NIM. 12201183171, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah, Pembimbing Hasanal Khuluqi, S.Ud., M.Ag. Kata kunci: Strategi Guru, Disiplin Ibadah Guru fiqih memiliki peran penting untuk menanamkan nilai-nilai Islam pada siswa, apalagi memasuki kemajuan zaman seperti ini, dimana tantangan yang dihadapi juga semakin berat. Seringkali siswa lebih senang untuk bermain handphone dan sosial media sampai mereka melupakan kewajibannya untuk beribadah kepada Allah. Oleh karena itu, guru fiqih perlu menerapkan strategi untuk meningkatkan disiplin ibadah pada siswa yang bertujuan agar siswa dapat melaksanakan disiplin ibadah secara konsisten, menyadari kewajibannya sebagai seorang hamba, dan memiliki benteng agar tidak terlena dengan kehidupan dunia. Fokus penelitian ini adalah (1) Bagaimana perencanaan strategi guru fiqih dalam meningkatkan disiplin ibadah siswa kelas XI di MAN 3 Nganjuk? (2) Bagaimana Pelaksanaan strategi guru fiqih dalam meningkatkan disiplin ibadah siswa kelas XI di MAN 3 Nganjuk? (3) Bagaimana Evaluasi strategi guru fiqih dalam meningkatkan disiplin ibadah siswa kelas XI di MAN 3 Nganjuk? Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data dengan menerapkan perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, dan triangulasi. Hasil penelitian: (1) Perencanaan strategi guru fiqih dalam meningkatkan disiplin ibadah siswa kelas XI di MAN 3 Nganjuk yaitu: a) Merumuskan tujuan yaitu agar siswa memiliki kesadaran akan kewajibannya untuk beribadah kepada Allah, melaksanakan disiplin ibadah secara konsisten, dan memiliki benteng agar tidak terlena dengan kehidupan dunia, b) Strategi yang digunakan untuk mencapai tujuan yaitu dengan membiasakan siswa tadarus Al-Quran dan membaca doa sebelum memulai pelajaran, mengajurkan sholat dhuha dan sholat dhuhur berjamaah, serta mewajibkan setoran hafalan SKU, c) Sumber daya yang mendukung, yaitu guru sebagai pemberi arahan dan bimbingan, siswa sebagai penerima arahan dan bimbingan, serta sarana yang dapat menunjang hal tersebut, (2) Pelaksanaan strategi guru fiqih dalam meningkatkan disiplin ibadah siswa kelas XI di MAN 3 Nganjuk yaitu guru fiqih menggunakan strategi nasehat, keteladanan, pembiasaan, dan sanksi atau hukuman, (3) Evaluasi strategi guru fiqih dalam meningkatkan disiplin ibadah siswa kelas XI di MAN 3 Nganjuk, yaitu dengan mengaplikasikan evaluasi diagnostik, hambatan yang ditemukan yaitu adanya rasa terbebani siswa karena setoran hafalan SKU, adanya pergaulan yang kurang tepat sehingga siswa lalai akan kewajibannya, adanya latar belakang siswa yang berasal dari sekolah umum sehingga memerlukan waktu untuk beradaptasi dengan budaya di madrasah, serta kurang luasnya area masjid madrasah yang menyebabkan sholat berjamaah harus dilakukan secara bergantian.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan Islam > Madrasah aliyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12201183171 M. Mashur Fatoni
Date Deposited: 20 Sep 2023 07:24
Last Modified: 20 Sep 2023 07:24
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/40391

Actions (login required)

View Item View Item