DINAMIKA PENYESUAIAN DIRI ANAK TUNAGRAHITA DALAM PEMBELAJARAN KURIKULUM MERDEKA

ARI DHARMA MUKTI, 12308193082 (2023) DINAMIKA PENYESUAIAN DIRI ANAK TUNAGRAHITA DALAM PEMBELAJARAN KURIKULUM MERDEKA. [ Skripsi ]

[img] Text
Dinamika Penyesuaian Diri Anak Tunagrahita Dalam Pembelajaran Kurikulum Merdeka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Penyesuaian diri merupakan hal yang sangat penting bagi setiap individu terutamanya anak tuangrahita. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran penyesuaian diri anak tunagrahita dalam menghadapi pembelajaran berbasis kurikulum merdeka di SLB Negeri 2 Blitar. Serta untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi dalam proses penyesuaian diri anak tunagrahita untuk menghadapi fenomena permasalahan yang terjadi di lapangan, seperti perubahan sistem pembelajaran menggunakan kurikulum merdeka saat ini. Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan jenis pendekatan studi kasus. Hasil penelitian ini menunjukkan gambaran penyesuaian diri anak tunagrahita di SLB negeri 2 Blitar dalam menghadapi pembelajaran dengan sistem kurikulum merdeka saat ini, anak tunagrahita menunjukkan sikap dan gambaran yang beranekaragam karakter dan perilaku dalam penyesuaian diri baik sikap positif maupun negarif anak. Sehingga dari aspek kematangan emosional, kematangan intelektual kematangan sosial, dan sikap tanggung jawab anak dapat memperlihatkan banyak faktor dalam penyesuaian diri anak tunagrahita di SLB Negeri 2 Blitar baik faktor internal maupun faktor eksternal.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > ABK
Pendidikan > Hasil Belajar
Pendidikan > Kesulitan Belajar
Pendidikan > Kurikulum
Pendidikan > Pembelajaran
Pendidikan > Pendidikan Anak
Psikologi > Psikologi pendidikan
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Psikologi Islam
Depositing User: MAHASISWA 12308193082 ARI DHARMA MUKTI
Date Deposited: 02 Oct 2023 06:42
Last Modified: 02 Oct 2023 06:42
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/40575

Actions (login required)

View Item View Item