MANAJEMEN PERPUSTAKAAN SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN LITERASI INFORMASI SISWA DI SMA NEGERI 1 NGUNUT TULUNGAGUNG

MOCH. DAVA FEBRIYANTO, 12207193022 (2023) MANAJEMEN PERPUSTAKAAN SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN LITERASI INFORMASI SISWA DI SMA NEGERI 1 NGUNUT TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (382kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (264kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (332kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (738kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (347kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (978kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (444kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (182kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (405kB)

Abstract

Skripsi dengan judul "Manajemen Perpustakaan Sekolah Dalam Meningkatkan Literasi Informasi Siswa di SMA Negeri 1 Ngunut Tulungagung" ini ditulis oleh Moch. Dava Febriyanto, NIM: 12207193022. Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Dibimbing oleh Hafidz Rosyidiana, M.pd. Kata Kunci : Manajemen Perpustakaan Sekolah, Literasi Informasi, Siswa Penelitian ini membahas mengenai manajemen perpustakaan sekolah dalam meningkatkan literasi informasi siswa. Perpustakaan merupakan salah satu sarana yang digunakan untuk membekali dan membimbing siswa di sekolah dalam meningkatkan minat baca, literasi, dan menunjang terlaksananya proses belajar mengajar. Namun, kebanyakan perpustakaan di beberapa lembaga pendidikan belum menyelenggarakan perpustakaan sebagaimana fungsinya. Perpustakaan hanya dijadikan sebagai tempat untuk menyimpan koleksi buku saja dan tidak melaksanakan program-program perpustakaan yang ditujukan untuk peningkatan minat baca dan literasi. Lain halnya dengan perpustakaan sekolah SMA Negeri 1 Ngunut Tulungagung. Perpustakan SMA Negeri 1 Ngunut Tulungagung merupakan perpustakaan yang baik dalam menunjang pelaksanaan belajar-mengajar, peningkatan minat baca, dan literasi. Hal tersebut dapat dilihat dari penyediaan berbagai jenis lokasi, penyediaan akses internet, dan pelaksanaan program-program literasi. Perpustakan SMA Negeri 1 Ngunut Tulungagung juga melaksanakan kegiatan untuk siswa yaitu siswa tidak hanya fokus belajar didalam kelas saja tetapi diajak untuk mengeksplor lebih luas dan menciptakan imajinasi dan kreativitas. Perpustakaan SMA Negeri 1 Ngunut Tulungagung diselenggarakan dengan proses manajemen yang baik yaitu dengan menyelenggarakan perpustakaan sesuai dengan peran dan fungsinya yang dikelola dengan terorganisir. Hal tersebut yang membuat peneliti tertarik untuk melakukan penelitian. Fokus penelitian skripsi ini adalah (1) Bagaimana perencanaan manajemen perpustakaan sekolah dalam meningkatkan literasi informasi siswa di SMA Negeri 1 Ngunut Tulungagung?, (2) Bagaimana pelaksanaan manajemen perpustakaan sekolah dalam meningkatkan literasi informasi di SMA Negeri 1 Ngunut Tulungagung?, (3) Apa saja kendala manajemen perpustakaan sekolah dlam meningkatkan literasi informasi siswa di SMA Negeri 1 Ngunut Tulungagung? Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, Metode pengumpulan data yang digunakan dengan melakukan observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Sumber data yang diperoleh peneliti diantaranya berasal dari data primer (data yang diperoleh secara langsung dari sumber data yaitu kepala sekolah, waka kurikulum, waka sarana dan prasarana, kepala perpustakaan serta xvii siswa) dan data sekunder (data pendukung, yaitu dokumen, catatan yang berkaitan dengan penelitian). Analisis datanya sesuai model interaktif yaitu kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data dengan uji kredibilitas dan uji konfirmabilitas. Tahap-tahap penelitian meliputi (1) tahap pralapangan, (2) tahap pekerjaan lapangan, (3) tahap analisis data, dan (4) tahap penulisan laporan. Hasil dari penelitian ini meliputi: (1) Perencanaan manajemen perpustakaan sekolah dalam meningkatkan literasi informasi siswa terdiri dari (a) manajemen perpustakaan mengadakan rapat koordinasi, (b) manajemen perpustakaan melakukan penetapan tujuan perpustakaan sekolah, (c) manajemen perpustakaan menyusun sasaran pelaksanaan perpustakaan, (d) manajemen perpustakaan melakukan penganggaran perpustakaan sekolah, (e) manajemen perpustakaan sekolah menyusun program kerja perpustakaan, (f) manajemen perpustakaan sekolah melakukan penyusunan jadwal perpustakaan. (2) Pelaksanaan manajemen perpustakaan sekolah dalam meningkatkan literasi informasi siswa terdiri dari (a) manajemen perpustakaan sekolah melaksanakan penyelenggaraan perpustakaan diawali dengan koordinasi dari beberapa pihak untuk menciptakaan iklim kerja yang kondusif (b) manajemen perpustakaan melakukan kegiatan inti perpustakan seperti pengadaan buku, pemeliharaan perpustakaan, dan pelayanan perpustakaan, (c) manajemen perpustakaan melaksanakan program dan upaya dalam meningkatkan literasi informasi seperti orientasi perpustakan (pendidikan pemakai), pengembangan dan penambahan bahan koleksi, inovasi perpustakaan (perpustakaan sebagai tempat rekreasi), kegiatan bulan bahasa, program literasi (pembiasaan membaca), penyediaan fasilitas diluar perpustakan (gazebo baca, warung pustaka, sanggar literasi), radio SMANUSA (media untuk mengekspresikan kerya literasi siswa). (3) Kendala manajemen perpustakaan sekolah dalam meningkatkan literasi informasi siswa terdiri dari (a) fasilitas yang kurang memadai (ruangan perpustakaan kurang luas) yang dapat mengganggu kenyamanan pengunjung, (b) anggaran yang merupakan salah satu faktor utama penyelenggaran perpustakan menjadi kendala karena anggaran yang diberikan hanya sebesar 5%, (c) kurangnya dukungan dari bebrapa pihak membuat pelaksanaan program literasi menjadi kurang maksimal, (d) terbatasnya petugas perpustakan menjadi kendala dalam pelayanan perpustakaan sekolah, (e) manajemen perpustakaan sekolah menyikapi kendala perpustakaan dengan terus melakukan inovasi perpustakaan dan penambahan fasilitas perpustakan.

Item Type: Skripsi
Subjects: Ilmu Perpustakaan > Layanan Perpustakaan
Bahasa Dan Sastra > Literasi
Manajemen Dakwah
Manajemen > Pendidikan Islam
Ilmu Perpustakaan > Perpustakaan Sekolah
Ilmu Komunikasi
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: 12207193022 MOCH. DAVA FEBRIYANTO
Date Deposited: 25 Oct 2023 06:56
Last Modified: 25 Oct 2023 06:56
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/41380

Actions (login required)

View Item View Item