YENI OKTAVIA, 12310193061 (2023) ANALISIS PEMANFAATAN MEDIA SOSIAL OLEH SISWA-SISWI MAN 1 TULUNGAGUNG UNTUK MENUNJANG KEBUTUHAN INFORMASI AKADEMIK. [ Skripsi ]
Text
ANALISIS PEMANFAATAN MEDIA SOSIAL OLEH SISWA-SISWI MAN 1 TULUNGAGUNG UNTUK MENUNJANG KEBUTUHAN INFORMASI AKADEMIK.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Perkembangan teknologi dalam ilmu pengetahuan telah membantu dan dapat mendukung dalam dunia pendidikan. Pemanfaatan media sosial yang sering dipakai diantaranya Google, Youtube, dan WhatsApp digunakan sebagai sarana untuk menunjang kebutuhan informasi akademik oleh siswa-siswi. Kemudahan dalam akses informasi menggunakan media sosial ini sangat memudahkan siswa untuk dapat mengakses dan jelajah yang lebih luas. Sifat dasar alamiah siswa yaitu mencari, mengakses, memperoleh, dan menggunakan informasi yang sudah diperoleh dari berbagai sumber yang telah dicari. Tujuan penulisan ini adalah untuk mengetahui pemanfaatan media sosial oleh siswa-siswi MAN 1 Tulungagung untuk menunjang kebutuhan informasi akademik serta kendala-kendala yang dihadapi dalam pemanfaatannya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Metode pengambilan data pada penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik snowball sampling adalah teknik pengambilan informan sumber data, sehingga wawancara akan dilakukan kepada 15 informan. Teknik analisis data menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media sosial yang dipakai itu bervariasi antara Google, Youtube, dan WhatsApp. Media sosial dapat dijadikan sumber tercepat dalam menunjang kebutuhan informasi dan dapat membangun semangat siswa dalam pembelajaran. Juga terdapat kendala dalam mengakses media sosial yaitu terumata terdapat pada jaringan internet, di sekolah tersedia wifi tetapi tidak setiap hari koneksi internetnya itu stabil. KATA KUNCI: Pemanfaatan, Media Sosial, dan Kebutuhan Informasi Akademik
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ilmu Perpustakaan |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam |
Depositing User: | 12310193061 Yeni Oktavia |
Date Deposited: | 08 Dec 2023 03:31 |
Last Modified: | 08 Dec 2023 03:31 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/42393 |
Actions (login required)
View Item |