ANALISIS SEMIOTIKA FERDINAND DE SAUSSURE TERHADAP KONSEP WAHDATULWUJUD DALAM BUKU MENYOAL WAHDATUL WUJUD

FERDIAN MOCHAMAD RIZKY, 12302193016 (2023) ANALISIS SEMIOTIKA FERDINAND DE SAUSSURE TERHADAP KONSEP WAHDATULWUJUD DALAM BUKU MENYOAL WAHDATUL WUJUD. [ Skripsi ]

[img] Text
ANALISIS SEMIOTIKA FERDINAND DE SAUSSURE TERHADAP KONSEP WAHDATULWUJUD DALAM BUKU MENYOAL WAHDATUL WUJUD.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

wahdatul wujud merupakan konsep yang banyak menimbulkan kesalahpahaman bahkan konflik. Dimana, sejarah dimasa lalu mencatat terjadinya konflik di Aceh antara Syamsudin as-Sumatrani dengan Nurudin ar-Ranniri mengenai pemahaman wahdatul wujud atau wujudiyah. Syaikh Abdurrauf Singkel dalam konflik tersebut menjadi seorang penengah. Dewasa ini, pemahaman wahdatul wujud menempati posisi berkembang lebih luas di masyarakat. Dengan demikian, pertanyaan penelitan diarahkan pada bagaimana konsep wahdatul wujud Syaikh Abdurrauf Singkel dalam buku menyoal wahdatul wujud dapat dimengerti melalui semiotika Ferdiand de Saussure. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan semiotika Ferdinand de Saussure yakni signifier dan signified. Teknik analisis data mengunakan analisis data yang dikembangkan Miles Huberman yang memiliki tiga tahap analisis yaitu reduksi kata, penyajian, dan penarikan kesimpulan. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan studi pustaka terhadap buku menyoal wahdatul wujud yakni kitab tanbih al-masyi yang diterjemahkan oleh Oman Faturahman. Hasil penelitaian bahwa analisis terhadap buku menyoal wahdatul wujud dengan pendekatan semiotika terdapat 15 kutipan teks mengenai wahdatul wujud yang menunjukan bahwa konsep wahdatul wujud Syaikh Abdurrauf Singkel moderat dari kecenderungan imanensi atau transendensi.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Filsafat > Filsafat Islam
Agama > Tasawuf
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Filsafat Agama
Depositing User: 12302193016 FERDIAN MOCHAMAD RISKY
Date Deposited: 11 Dec 2023 07:31
Last Modified: 11 Dec 2023 07:31
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/42507

Actions (login required)

View Item View Item