PEMANFAATAN FILM BUMI MANUSIA KARYA PRAMOEDYA ANANTA TOER SEBAGAI MEDIA PENGENALAN BUDAYA BAGI PELAJAR BIPA

SUDTIDA TANOMPOL, 12210173126 (2023) PEMANFAATAN FILM BUMI MANUSIA KARYA PRAMOEDYA ANANTA TOER SEBAGAI MEDIA PENGENALAN BUDAYA BAGI PELAJAR BIPA. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (916kB) | Preview
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (421kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (305kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (366kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (401kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (452kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (844kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (339kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (349kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (299kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pemanfaatan Film Bumi Manusia Karya Pramoedya Ananta Toer sebagai Media Pengenalan Budaya bagi Pelajar BIPA” ini ditulis oleh Sudtida Tanompol, NIM. 12210173126 pembimbing Rahmawati Mulyaningtyas, M.Pd. Kata Kunci: Media Pengenalan Budaya, Pelajar BIPA, Pengenalan Film Film sebagai hasil seni sebuah karya sastra dapat dijadikan media oleh pembaca khususnya pembelajar BIPA untuk memahami budaya masyarakat tertentu. Melalui film, pembaca yang tidak berasal dari latar belakang kebudayaan tertentu secara tidak langsung akan mengetahui, dan memahami beberapa kebudayaan sebagaimana yang dipaparkan oleh pengarang melalui hasil karyanya. Prinsip pembelajaran BIPA perlu memperhatikan sasaran dari BIPA, yaitu penutur yang belum mengenal bahasa Indonesia, latar budaya dan bahasa yang bervariasi, usia, tujuan yang berbeda, dan kompetensi tertentu. Oleh karena itu, pengenalan budaya penting untuk dilakukan pada peserta BIPA. Dibandingkan cerita semu dalam buku ajar BIPA, potongan cerpen atau film secara tidak langsung lebih menghanyutkan pelajar asing. Jenis penelitian ini kualitatif dengan dua pertanyaan penelitian, yaitu 1) Bagaimanakah unsur budaya yang ada di dalam film Bumi Manusia karya Pramoedya Ananta Toer?; 2) Bagaimanakah pemanfaatan film Bumi Manusia karya Pramoedya Ananta Toer sebagai media pengenalan budaya bagi pembelajar BIPA?; Adapun tujuan penelitian ini adalah 1) Mendeskripsikan unsur budaya dalam film Bumi Manusia karya Pramoedya Ananta Toer bagi pembelajar BIPA; 2)Mendeskripsikan pemanfaatan film Bumi Manusia karya Pramoedya Ananta Toer sebagai media pengenalan budaya bagi pembelajar BIPA. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Objek penelitian ini difokuskan pada unsur kebudayaan. Sumber data penelitian berasal dari film Bumi Manusia karya Pramoedya Ananta Toer. Teknik pengumpulan dalam memperoleh data menggunakan kajian pustaka dan baca-catat. Kajian Pustaka digunakan sebagai pengumpulan data dengan menganalisis serta menelaah buku. Hasil penelitian menunjukkan bahwa unsur budaya yang terdapat dalam Film Bumi Manusia adalah sistem pengetahuan, sistem religi, sistem mata pencaharian, sistem perkawinan dan nilai budaya. Sedangkan untuk pemanfaatan atau langkah-langkah rencana pembelajaran menggunakan hasil analisis unsur unsur budaya di dalam Film Bumi Manusia karya Pramoedya Ananta Toer dengan cara siswa asing (pelajar BIPA) diminta untuk diskusi terlebih dahulu tentang penggalan-penggalan Film agar bisa mengidentifikasi unsur-unsur budayanya, setelah mendiskusikannya akan dibahas bersama-sama.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Media Pembelajaran
Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Bahasa Indonesia
Depositing User: 12210173126 SUDTIDA TANOMPOL
Date Deposited: 18 Dec 2023 08:04
Last Modified: 18 Dec 2023 08:04
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/42641

Actions (login required)

View Item View Item