PENGARUH FANATISME TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF PENGGEMAR K-POP DI KOTA KEDIRI

RYSTI DWI RAMADHANI, 12308183007 (2023) PENGARUH FANATISME TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF PENGGEMAR K-POP DI KOTA KEDIRI. [ Skripsi ]

[img] Text
PENGARUH FANATISME TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF PENGGEMAR K-POP DI KOTA KEDIRI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Daya tarik K-Pop saat ini sangat disukai oleh penggemar yang bisa disebut dengan K- popers, penggemar yang menyukai idolanya yang sama akan bergabung dalam sebuah kelompok sering disebut juga fandom. Fanatisme merupakan keyakinan seseorang terhadap suatu hal yang terlalu berlebihan. Perilaku konsumtif merupakan meningkatnya keinginan untuk mendapat kepuasan dalam kepemilikan suatu barang atau jasa tanpa memandang kegunaannya. Tujuan dalam studi kuantitatif ini adalah untuk mengetahui pengaruh fanatisme terhadap perilaku konsumtif penggemar K-pop di Kota Kediri. Studi kasus ini melibatkan 49 penggemar yang berada di tiga kecamatan wilayah Kota Kediri. Hipotesisnya dianalisis yaitu persamaan regresi: Y=a=bX , Y= 1,876 + 0,361X. Hal ini dapat dinyatakan bahwa hipotesisi penelitian di terima, yaitu fanatisme memiliki pengaruh yang signifikan terhadap perilaku konsumtif penggemar K-pop di Kota Kediri. Variabel fanatisme mempunyai kontribusi efektif sebesar 12,5%, terhadap perilaku konsumtif. Ini menunjukkan bahwa fanatisme dapat menimbulkan perilaku konsumtif pada penggemar K-Pop di Kota Kediri. Kata kunci: fanatisme, penggemar, perilaku konsumtif, K-pop

Item Type: Skripsi
Subjects: Psikologi
Psikologi > Psikologi kepribadian
Sumber Daya Manusia
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Psikologi Islam
Depositing User: 12308183007 RYSTI DWI RAMADHANI
Date Deposited: 27 Dec 2023 05:31
Last Modified: 27 Dec 2023 05:31
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/42770

Actions (login required)

View Item View Item