HAMIDAH TSAMROTUS TSANYAH, 12208193049 (2023) PENGEMBANGAN BOOKLET MATA KULIAH BOTANI PHANEROGAMAE TENTANG KARAKTERISTIK MORFOLOGI TUMBUHAN FAMILI ASTERACEAE DI KAWASAN WISATA KAMPUNG TANI TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (1MB) |
||
Text
ABSTRAK.pdf Download (210kB) |
||
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (54kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (258kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (262kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (970kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (119kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (125kB) |
Abstract
Skripsi dengan judul “Pengembangan Booklet Mata Kuliah Botani Phanerogamae Tentang Karakteristik Morfologi Tumbuhan Famili Asteraceae di Kawasan Wisata Kampung Tani Tulungagung” ditulis oleh Hamidah Tsamrotus Tsanyah, NIM. 12208193049, dosen pembimbing Haslinda Yasti Agustin, S.Si., M.Pd. Kata Kunci: Booklet, Botani Phanerogamae, Karakteristik Morfologi Tumbuhan, Famili Asteraceae. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh belum adanya kelengkapan media pembelajaran pada mata kuliah Botani Phanerogamae. Media pembelajaran yang digunakan masih belum cukup untuk memahami materi dikarenakan hanya berisi sedikit gambar dan banyak tulisan. Hal ini menyebabkan mahasiswa program studi Tadris Biologi mengalami kesulitan melakukan identifikasi dan klasifikasi tumbuhan tingkat tinggi melalui karakteristik morfologinya salah satunya adalah tumbuhan dari famili Asteraceae. Tumbuhan famili Asteraceae banyak dijumpai di lingkungan sekitar salah satunya di kawasan wisata Kampung Tani Tulungagung, namun 41,2% dari 34 mahasiswa belum mengetahui tumbuhan yang termasuk famili Asteraceae. Hasil analisis kebutuhan tersebut dijadikan acuan untuk mengembangkan media pembelajaran berupa booklet karakteristik morfologi tumbuhan famili Asteraceae. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil tahap analyze, design, development, implementation, dan evaluation terhadap pengembangan booklet karakteristik morfologi tumbuhan famili Asteraceae. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Research and Development (R&D). Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE yang memiliki 5 tahap pengembangan yaitu (1) analyze (analisis), (2) design (desain), (3) development (pengembangan), (4) implementation (implementasi), (5) evaluation (evaluasi). Tahap desain pada penelitian ini berupa pengamatan karakteristik morfologi tumbuhan famili Asteraceae di kawasan wisata Kampung Tani Tulungagung. Penelitian ini menggunakan metode jelajah. Pengambilan sampel dilakukan menggunakan teknik saturation sampling.Hasil penelitian yaitu (1) tahap analyze berupa wawancara dosen pengampu mata kuliah Botani Phanerogamae, analisis RPS, dan wawancara mahasiswa Tadris Biologi melalui angket diperoleh hasil bahwa mahasiswa Tadris Biologi tertarik, membutuhkan dan setuju untuk dikembangkannya produk media pembelajaran berupa booklet tentang karakteristik morfologi tumbuhan famili Asteraceae di kawasan wisata Kampung Tani Tulungagung yang dilengkapi dengan gambar, memuat banyak materi, desain dan variasi juga warna font menarik, serta disusun secara sistematis dimana dapat membantu dalam memahami materi Botani Phanerogamae. (2) Tahap design diperoleh hasil penelitian berupa deskripsi dan gambar karakteristik morfologi 5 spesies tumbuhan famili Asteraceae yang berhasil diidentifikasi meliputi Cosmos sulphureus Cav., Tagetes erecta L., Zinnia elegans Jacq., Eclipta alba (L.) Hassk., dan Melampodium divaricatum (Rich.) DC., (3) Tahap development diperoleh hasil pengembangan produk booklet yang memiliki 4 komponen utama yaitu kulit (cover depan dan belakang), bagian depan, bagian isi dan materi, bagian belakang. Selanjutnya booklet divalidasi oleh ahli media, ahli materi, dan dosen pengampu dengan hasil persentase sebesar 97,6%, 99,2%, dan 82,3% yang berarti booklet dinyatakan sangat valid. Kemudian dilakukan uji keterbacaan melalui angket respon keterbacaan oleh mahasiswa dengan hasil persentase sebesar 90% yang berarti booklet sangat layak digunakan sebagai media pembelajaran pada mata kuliah Botani Phanerogamae. (4) Tahap implementation dilakukan Uji Wilcoxon diperoleh hasil nilai Asymp. Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 yang berarti terdapat pengaruh pemberian produk pengembangan booklet kepada mahasiswa Tadris Biologi yang sedang menempuh mata kuliah Botani Phanerogamae. (5) Tahap evaluation merupakan evaluasi pada seluruh tahap model pengembangan ADDIE dan revisi terakhir booklet berdasarkan komentar atau saran dari hasil angket respon keterbacaan mahasiswa Tadris Biologi.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Biologi > Morfologi Biologi > Tumbuhan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi |
Depositing User: | 12208193049 HAMIDAH TSAMROTUS TSANYAH |
Date Deposited: | 28 Dec 2023 04:38 |
Last Modified: | 28 Dec 2023 04:38 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/42856 |
Actions (login required)
View Item |