PENANAMAN SIKAP MODERASI BERAGAMA PADA SISWA KELAS X DI SMAN 1 KESAMBEN BLITAR

MUHAMAD ALFA LAKSANA PUTRA, 12201193193 (2024) PENANAMAN SIKAP MODERASI BERAGAMA PADA SISWA KELAS X DI SMAN 1 KESAMBEN BLITAR. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (228kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (38kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (206kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (374kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (126kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (918kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (322kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (90kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (162kB)

Abstract

Muhamad Alfa Laksana Putra, 12201193193, 2023 “Penanaman Sikap Moderasi Beragama pada siswa kelas X SMAN 1 Kesamben, Blitar”. Skripsi Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatulloh Tulungagung. Pembimbing: Dr. Hj. Chusnul Chotimah, M.Ag. Kata Kunci: Penanaman Sikap, Moderasi Beragama. Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya fenomena di masyarakat tentang sikap moderasi beragama yang kurang dan juga cara pendidik dalam menanamkan sikap moderasi beragama kepada peserta didik. Bahwasanya kita di Indonesia yang masyarakatnya majemuk penting untuk mendapatkan materi moderasi beragama, dimulai dari bangku sekolah, serta cara guru menanamkan sikap moderasi beragama. SMAN 1 Kesamben, Blitar, merupakan sekolah yang didalamnya memiliki banyak sekali perbedaan dari segi agama, budaya, dan ras. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah (1) Bagaimana penanaman sikap toleransi pada siswa kelas X di SMAN 1 Kesamben, Blitar? (2) Bagaimana penanaman sikap kebangsaan pada siswa kelas X di SMAN 1 Kesamben, Blitar? (3) Bagaimana penanaman sikap adaptif terhadap budaya pada siswa kelas X di SMAN 1 Kesamben, Blitar? (4) Bagaimana penanaman sikap anti kekerasan pada siswa kelas X di SMAN 1 Kesamben, Blitar?. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Lokasi peneliti ini terletak di SMAN 1 Kesamben, Blitar. Data yang peneliti dapatkan adalah dari kepala sekolah (di wakili oleh waka kesiswaan), guru dan peserta didik di SMAN 1 Kesamben, Blitar. Metode yang digunakan adalah wawancara mendalam, observasi partisipatif dan studi dokumentasi. Paparan analisis data dilakukan dengan pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan cara menggunakan uji kredibilitas (credibility), uji transferabilitas (transferability), uji dependabilitas (dependability), dan uji konfirmabilitas (konfirmability). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) Penanaman sikap toleransi pada siswa kelas X di SMAN 1 Kesamben, Blitar adalah (a) Guru memberikan pengarahan terhadap siswa agar saling menghargai terhadap teman nya satu sama lain yang memiliki keyakinan berbeda. (b) Guru mengajarkan pembelajaran toleransi pada mapel PAI sehingga siswa melakukan peribadatan sesuai dengan keyakinan yang dianut masing – masing. (c) Guru mengarahkan terhadap siswa kelas X agar mengikuti kegiatan sekolah yang berupa ekstra kulikuler maupun kerjabakti di sekolah. (2) Penanaman sikap kebangsaan pada siswa kelas X SMAN 1 Kesamben, Blitar adalah (a) Melalui kegiatan upacara bendera pada hari senin dan peringatan hari nasionalis, menyanyikan lagu nasional serta pembacaan pancasila secara bersama. (b) Melakukan kegiatan paskibra atau gerakan baris ber baris yang diikuti oleh siswa yang memiliki keyakinan sama maupun berbeda antara satu sama lain. (3) Penanaman sikap adaptif terhadap tradisi budaya pada siswa kelas X SMAN 1 Kesamben, Blitar adalah (a) Melalui pembelajaran penerapan akulturasi budaya Islam yang berupa pembawaan nasi bungkus dalam peringatan hari besar Islam. (b) Pengarahan untuk mengikuti ekstrakulikuler yang ada di sekolah seperti seni karawitan sebagai pengembangan budaya jawa berupa musik gamelan, sehingga dapat menciptakan lingkungan sekolah yang nyaman, aman, kreatif, serta sejahtera. (4) Penanaman sikap anti kekerasan pada siswa kelas X SMAN 1 Kesamben, Blitar adalah (a) Melalui peraturan tata tertib sekolah dan melalui pembelajaran mapel PAI atupun mapel lain. Sehingga hal tersebut menjadikan siswa tidak melakukan kekerasan maupun tindakan yang tidak diinginkan terhadap siswa yang lain dan saling melakukan sikap tolong menolong dalam hal sesuatu yang di syari’atkan oleh agama.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan
Pendidikan > Pendidikan Menengah Atas
Pendidikan > Peserta Didik
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12201193193 MUHAMAD ALFA LAKSANA PUTRA
Date Deposited: 27 Mar 2024 02:44
Last Modified: 27 Mar 2024 02:44
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/44519

Actions (login required)

View Item View Item