STUDI ETNOGRAFI TERHADAP KELUARGA ADOPSI DI KABUPATEN TRENGGALEK

DEWI UMI WINDHIANY, 12309193039 (2024) STUDI ETNOGRAFI TERHADAP KELUARGA ADOPSI DI KABUPATEN TRENGGALEK. [ Skripsi ]

[img] Text
STUDI ETNOGRAFI TERHADAP KELUARGA ADOPSI DI KABUPATEN TRENGGALEK.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Adopsi anak di era saat ini menjadi alternatif untuk menghadapi diskursus stigma infertilitas dalam menjalani hubungan berumah tangga, lembaga pemerintah juga mendukung program adopsi anak sebagai solusi untuk meneruskan garis keturunan. Di Indonesia adopsi anak bukan hal yang baru lagi terkhususnya di Kabupaten Trenggalek yang telah lama terdapat kegiatan pengangkatan anak atau adopsi anak yang sesuai dengan hukum yang berlaku. Masyarakat Trenggalek juga memiliki motivasi dan tujuan mengadopsi atau pengangkatan anak untuk meneruskan garis keturunan, sebagai pemancing keturunan, dan mengadopsi anak diharapkan dapat memiliki anak kandung, mempererat relasi dan keharmonisan keluarga, dan membentuk keluarga baru. Peran lembaga pemerintahan Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Trenggalek memiliki peran penuh untuk proses pelaksanaan adopsi anak terhadap calon orang tua dan calon anak, karena lembaga pemerintahan ini sebagai fasilitator pertama dalam beradopsi. Dari fenomena tersebut penelitian ini dianalisis dengan teori Fungsionalisme Struktural dalam kajian studi etnografi di Kabupaten Trenggalek. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan kajian pustaka sebagai data dukungan. Tujuan dalam penelitian ini sebagai solusi pemecahan isu sosial terhadap keluarga adopsi di Trenggalek. Kata Kunci: Adopsi Anak, Etnografi, Peran Orang Tua.

Item Type: Skripsi
Subjects: Sosiologi Agama
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Sosiologi Agama
Depositing User: 12309193039 DEWI UMI WINDHIANY
Date Deposited: 02 Apr 2024 02:20
Last Modified: 02 Apr 2024 02:20
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/44716

Actions (login required)

View Item View Item