TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PEMBERIAN UANG KEPADA JAMAAH SHALAT JENAZAH DI DESA TAMBAKREJO KECAMATAN SUMBERGEMPOL KABUPATEN TULUNGAGUNG

IKA ARIFATUN NAHDLIYAH, 12101193145 (2024) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PEMBERIAN UANG KEPADA JAMAAH SHALAT JENAZAH DI DESA TAMBAKREJO KECAMATAN SUMBERGEMPOL KABUPATEN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (416kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (150kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (393kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (538kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (202kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (210kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (372kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (226kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (236kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Ika Arifatun Nahdliyah, 12101193145, Tinjauan Hukum Islam Terhadap Pemberian Uang Kepada Jamaah Shalat Jenazah Di Desa Tambakrejo Kecamatan Sumbergempol Kabupaten Tulungagung, Program Studi Hukum Ekonomi Syariah, Jurusan Syariah, Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, Pembimbing: Dr. H. Nur Efendi, M.Ag. Kata Kunci: Pemberian Uang, Shalat Jenazah, Hukum Islam. Pemberian uang kepada jamaah shalat jenazah di Desa Tambakrejo merupakan suatu kebiasaan atau tradisi yang dilakukan oleh masyarakat ketika seseorang meninggal dunia. Pemberian uang ini seringkali diartikan sebagai suatu kewajiban yang harus dilakukan sehingga dapat menimbulkan permasalahan sosial dalam kehidupan bermasyarakat. Bagi masyarakat yang kurang mampu secara ekonomi akan merasa terbebani dikarenakan apabila tidak memberi akan menjadi bahan pembicaraan masyarakat setempat. Fokus penelitian ini adalah: 1) Bagaimana praktik pemberian uang kepada jamaah shalat jenazah di Desa Tambakrejo Kecamatan Sumbergempol Kabupaten Tulungagung?; 2) Bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap pemberian uang kepada jamaah shalat jenazah di Desa Tambakrejo Kecamatan Sumbergempol Kabupaten Tulungagung?. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: 1) Untuk mendeskripsikan praktik pemberian uang kepada jamaah shalat jenazah di Desa Tambakrejo Kecamatan Sumbergempol Kabupaten Tulungagung; 2) Untuk menganalisis tinjauan hukum Islam terhadap pemberian uang kepada jamaah shalat jenazah di Desa Tambakrejo Kecamatan Sumbergempol Kabupaten Tulungagung. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa pengamatan (observasi), wawancara mendalam (in-depth interview), dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah kondensasi data (data condensation), penyajian data (data display), dan penarikan kesimpulan (conclusion drawing/verification). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Pemberian uang kepada jamaah shalat jenazah di Desa Tambakrejo merupakan suatu kebiasaan atau tradisi yang bertujuan sebagai tanda terima kasih dari pihak keluarga jenazah kepada masyarakat yang menyalatkan jenazah. Pada praktiknya, uang diberikan kepada warga yang mengikuti pelaksanaaan shalat jenazah yang pertama. 2) Tinjauan hukum Islam terhadap pemberian uang kepada jamaah shalat jenazah di Desa Tambakrejo termasuk dalam ujrah dan „urf shahih yang telah sesuai dengan ketentuan hukum syara‟. Pemberian tersebut diperbolehkan apabila dapat memberikan kemaslahatan. Namun, apabila pemberian tersebut menimbulkan kemudharatan, maka hukumnya haram dan harus ditinggalkan.

Item Type: Skripsi
Subjects: Hukum > Hukum Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Syariah Dan Ilmu Hukum > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: 12101193145 IKA ARIFATUN NAHDLIYAH
Date Deposited: 22 Apr 2024 06:21
Last Modified: 22 Apr 2024 06:21
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/45037

Actions (login required)

View Item View Item