PENANGGUNGAN RESIKO DAN KERJASAMA KEMITRAAN AYAM PEDAGING PT. CIOMAS ADISATWA/PKP TULUNGAGUNG DITINJAU DARI PRESPEKTIF HUKUM ISLAM DAN UNDANG-UNDANG NO. 20 TAHUN 2008 TENTANG USAHA MIKRO, KECIL, DAN MENENGAH (Studi Kasus di Desa Ngunggahan Kecamatan Bandung Kabupaten Tulungagung

DIMAS WAHYU PRATAMA, 12101183094 (2023) PENANGGUNGAN RESIKO DAN KERJASAMA KEMITRAAN AYAM PEDAGING PT. CIOMAS ADISATWA/PKP TULUNGAGUNG DITINJAU DARI PRESPEKTIF HUKUM ISLAM DAN UNDANG-UNDANG NO. 20 TAHUN 2008 TENTANG USAHA MIKRO, KECIL, DAN MENENGAH (Studi Kasus di Desa Ngunggahan Kecamatan Bandung Kabupaten Tulungagung. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (769kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (48kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (15kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (54kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (130kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (46kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (95kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (101kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (30kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (28kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Penanggungan Resiko dan kejasama Kemitraan Ayam Pedaging pada PT. Ciomas Adisatwa/PKP Tulungagung Ditinjau dari Prespektif Hukum Islam dan Undang-undang No. 20 Tahun 2008 Tentang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (Studi Kasus Di Desa Ngunggahan Kecamatan Bandung Kabupaten Tulungagung)’’ ini ditulis oleh Dimas Wahyu Pratama, NIM 12101183094, dosen pembimbing Dr. Budi Kolistiawan, S.Pd. M.E.I Penelitian ini dilatar belakangi dari kegiatan yang terdapat dalam praktek usaha ayam broiler kemitraan dan bentuk kerjasama antara para peternak dengan PT. Ciomas Adisatwa/PKP Tulungagung. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan jenis pendekatan studi kasus. Sedangkan sumber data berasal dari data primer dan data sekunder yang diperoleh melalui wawancara mendalam untuk memperoleh data terkait penanggungan resiko dan pola kemitraan ayam pedaging yang dilakukan oleh PT.Ciomas Adisatwa/PKP Tulungagung. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan dokumentasi untuk menggali fenomena yang terjadi. Teknik analisis data yang digunakan adalah pemeriksaan/pengecekan data dan sistematika data. Hasil penelitian ini antara lain: 1) Penanggungan resiko dan kerjasama kemitraan ayam broiler terdapat 3 konteks yakni, a) Penanggungan resiko produksi dan pemeliharaan, dimana terdapat beberapa faktor yaitu faktor input, lingkungan, dan teknis. Pada konteks ini kedua pihak menanggung rsikonya tergantung kondisi. b) penanggungan resiko pemasaran/penjualan, dimana terdapat beberapa faktor yakni tidak adanya kesulitan pada peternak dalam hal pemasaran, pada masalah ini pihak perusahaan menangung sepenuhnya. c) penanggungan resiko operasional yang meliputi faktor penanggungan listrik, gas, obat tambahan, dam pembayaran kuli/abk. Dalam hal ini pihak peternaklah yang menanggung. 2) Sesuai dengan pasal 28 UU No. 20 Tahun 2008, penanggungan resiko telah diatur dalam surat perjanjian yang telah disepakati kedua belah pihak baik dari kerugian material dan non material. yaitu dimana pelaku usaha memberi dukungan untuk memproduksi barang dan/atau jasa serta memperoleh bimbingan dari pihak inti untuk mengembangkan usahanya. 3) Dalam hukum Islam, kerjasama yang dilakukan oleh kedua pihak dengan penyertaan modal dibolehkan dalam Islam dan justru dianjurkan sebagai landasan tolong menolong dan demi kemajuan bersama. Terdapat beberapa kekeliruan dalam isikontrak kerjasama, dimana kontribusi modal yang diberikan oleh pihak pengelola tidak dijumlahkan nominalnya dalam kontrak, dan dalam penentuan bagi hasil juga tidak jelas nisbahnya karena keuntungan untuk pengelola adalah selisih harga kontrak dengan harga pasar sehingga keuntungannya bergantung pada harga pasar. Namun tidak semua isi kontrak kerjasama yang penulis teliti terdapat kekeliruan, terdapat juga beberapa isi kontrak kerjasama yang sesuai dengan konsep syirkah. Penulis menyarankan kepada para pihak yang terikat dalam kerjasama tersebut untuk membuat sistem kontrak yang jelas dan adil agar terjalinnya kerjasama yang adil dan saling menguntungkan, sehingga dapat menghindari dari putusnya hubungan kerjasama. Kata kunci: ayam pedaging, kemitraan ayam, broiler

Item Type: Skripsi
Subjects: Hukum > Hukum Islam
Hukum > Kontrak
Hukum > Undang-undang
Divisions: Fakultas Syariah Dan Ilmu Hukum > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: 12101183094 DIMAS WAHYU PRATAMA
Date Deposited: 20 May 2024 03:09
Last Modified: 20 May 2024 03:09
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/46077

Actions (login required)

View Item View Item