wildan nikmatul aini, 2823123150 (2017) IMPLEMENTASI MANAJEMEN STRATEGI PADA USAHA KOPERASI PONDOK PESANTREN DARUL HUDA TRENGGALEK. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (492kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (291kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (396kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (302kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (486kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (89kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR_PUSTAKA_2017_01_30_04_36_04_576.pdf Download (179kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Wildan Nikmatul Aini, 2016, Implementasi Manajemen Strategi pada Usaha Koperasi Pondok Pesantren Darul Huda Trenggalek. Skripsi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Jurusan Perbankan Syariah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, Pembimbing Jusuf Bachtiar, SS.,M.Pd. Penelitian skripsi ini dilatarbelakangi oleh keterbatasan pengelola Koperasi Pondok Pesantren Darul Huda dalam menjalankan unit usaha koperasi sehingga menyebabkan koperasi pondok pesantren Darul Huda belum optimal dalam aplikasinya dan belum banyak dikenal oleh masyarakat luas. Padahal unit usaha yang dimiliki pondok cukup banyak. Unit usaha tersebut merupakan sarana pendidikan dalam bidang kemandirian, kewirausahaan, dan keikhlasan. Untuk itu sangat dibutuhkan manajemen strategi yang efektif, efisien, serta profesional dalam pengelolaannnya sehingga Koperasi Pondok Pesantren Darul Huda bisa dikenal cepat oleh masyarakat luas dan bergerak sesuai dengan tujuan yang telah direncanakan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana implementasi manajemen strategi pada usaha Koperasi Pondok Pesantren Darul Huda? (2) Apa saja faktor yang mendukung dan menghambat implementasi manajemen strategi pada usaha Koperasi Pondok Pesantren Darul Huda? Skripsi ini bermanfaat bagi Koperasi Pondok Pesantren Darul Huda sebagai sumbangan pemikiran dalam meningkatkan kinerja para pengelola dengan menerapkan manajemen strategi yang efektif, efisien, serta profesional dalam pengelolaannnya Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif yang bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi manajemen strategi pada usaha Koperasi Pondok Pesantren Darul Huda serta mendeskripsikan faktor yang mendukung atau menghambat implementasi manajemen strategi pada usaha Koperasi Pondok Pesantren Darul Huda. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan data primer dan sekunder. Data primer diperoleh dari hasil wawancara sedangkan data sekunder diperoleh dari dokumentasi Koperasi Pondok Pesantren Darul Huda. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh bahwa pelaksanaan manajemen strategi pada usaha koperasi pondok pesantren Darul Huda dapat meningkatkan kemajuan koperasi baik itu di bidang ekonomi maupun keorganisasian. Manajemen strategis Koperasi Pondok Pesantren Darul Huda didasarkan untuk memberi bantuan dan manfaat bagi kemajuan pondok pesantren serta membantu masyarakat sekitar pondok pesantren agar mereka mudah mendapatkan pemenuhan kebutuhan ekonomi. Adapun faktor penghambat implementasi manajemen strategi pada koperasi Pondok Pesantren Darul Huda yakni kurangnya SDM yang profesional, sehingga pengelolaan pada kopontren terbilang lambat dan pemasarannya kurang terkondisikan. Sedangkan faktor yang mendukung berjalannya kegiatan usaha koperasi pondok pesantren yaitu memberikan manfaat bagi masyarakat dan santri pondok untuk memenuhi kebutuhan harian. Kata Kunci : Manajemen Strategis, Koperasi Pondok Pesantren Darul Huda.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | se 2823123150 wildan nikmatul aini |
Date Deposited: | 30 Jan 2017 07:12 |
Last Modified: | 30 Jan 2017 07:12 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/4708 |
Actions (login required)
View Item |