PENGARUH MINAT BELAJAR TERHADAP KEAKTIFAN MAHASANTRI BARU MADIN UIN SATU TULUNGAGUNG

QORRY AINA, 12308183154 (2023) PENGARUH MINAT BELAJAR TERHADAP KEAKTIFAN MAHASANTRI BARU MADIN UIN SATU TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
PENGARUH MINAT BELAJAR TERHADAP KEAKTIFAN MAHASANTRI BARU MADIN UIN SATU TULUNGAGUNG.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK UIN SATU mewajibkan mahasiswanya untuk mengikuti kelas madin selama semester 1 dan 2. Mahasiswa yang mengikuti kelas madin disebut dengan mahasantri. Terdapat 4 peminatan kelas madin yaitu BTQ, Kitab, Tahfidzul Qur'an, dan Tartilul Qur'an. Apabila telah menyelesaikan kelas madin, maka akan mendapatkan sertifikat yang mana sertifikat ini akan menjadi syarat mengurus kelulusan nanti. Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi hubungan antara minat belajar mahasantri dengan keaktifan mereka dalam mengikuti madin di UIN SATU Tulungagung. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif inferensial. Partisipan penelitian terdiri dari mahasantri UIN SATU Tulungagung yang mengikuti madin. Sampel penelitian ini terdiri 352 Mahasiswa. Data dikumpulkan menggunakan instrumen survei yang mengukur tingkat minat belajar dan keaktifan mengikuti madin. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji regresi linier sederhana. Hasil analisis menunjukkan adanya pengaruh minat belajar (variabel x) terhadap keaktifan mengikuti madin (variabel y) nilai p yang terkait dengan nilai t hitung adalah nilai sig p= 0,000 (p<0,05), maka kita dapat menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan minat belajar terhadap keaktifan mahasiswa dalam mengikuti madin. Penelitian ini menemukan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara minat belajar mahasantri terhadap keaktifan mereka dalam mengikuti madin di UIN SATU Tulungagung. Kata Kunci: Minat Belajar, Keaktifan, Mahasantri Madin BTQ

Item Type: Skripsi
Subjects: Psikologi
Psikologi > Psikologi pendidikan
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Psikologi Islam
Depositing User: 12308183154 Qorry Aina
Date Deposited: 05 Jul 2024 07:20
Last Modified: 05 Jul 2024 07:20
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/48124

Actions (login required)

View Item View Item