Implementasi Perlakuan Akuntansi Pembiayaan Gadai Emas Berlandaskan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan Nomor 407 tentang Akuntansi Ijarah pada PT. Pegadaian (Studi pada PT. Pegadaian Cabang Tulungagung)

SELLA WAHYUNI, 126403202171 (2024) Implementasi Perlakuan Akuntansi Pembiayaan Gadai Emas Berlandaskan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan Nomor 407 tentang Akuntansi Ijarah pada PT. Pegadaian (Studi pada PT. Pegadaian Cabang Tulungagung). [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (442kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (217kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (132kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (230kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (332kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (111kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (708kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (195kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (17kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (139kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Karya tulis skripsi dengan judul “Implementasi Perlakuan Akuntansi Pembiayaan Gadai Berlandaskan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan Nomor 407 Tentang Akuntansi Ijarah Pada PT. Pegadaian (Studi pada PT. Pegadaian Cabang Tulungagung)” ini ditulis oleh Sella Wahyuni dengan NIM 126403202171 dan dibimbing oleh Ibu Fia Rahma, S.E., M.S.A. PT. Pegadaian merupakan Lembaga Keuangan Non-Bank dibawah naungan BUMN bergerak pada sektor jasa penyaluran pinjaman. PT. Pegadaian Cabang Tulungagung merupakan pegadaian konvensional dengan nilai OSL Gross tergolong tinggi. Objek penelitian menjadi daya tarik daripada peneltian sebelumnya, mengingat PSAK 407 hanya mengatur pembiayaan gadai syariah, untuk gadai konvensional belum ada SAK khusus. Dengan adanya standar laporan keuangan lebih baik dan mudah karena penulisan dan pencatatan sama. Tujuan penelitian untuk 1) mengetahui mekanisme pembiayaan gadai emas di PT. Pegadaian Cabang Tulungagung, 2) mengetahui perlakuan akuntansi yang digunakan dalam pembiayaan gadai emas pada PT. Pegadaian Cabang Tulungagung, serta untuk 3) memahami implementasi perlakuan akuntansi pembiayaan gadai emas berlandaskan PSAK 407 tentang akuntansi ijarah pada PT. Pegadaian Cabang Tulungagung. Penelitian menggunakan metode kualitatif deskripif dengan pendekatan studi kasus untuk memperoleh gambaran lengkap mengenai kejadian yang tengah diteliti terfokus pada objek yang diteliti untuk diamati dan dianalisis secara lebih rinci yang bersumber dari wawancara, observasi, serta dokumentasi. Hasil penelitian adalah PT. Pegadaian Cabang Tulungagung menerapkan mekanisme gadai emas berupa 1) pengajuan pinjaman, 2) penentuan nilai taksiran, 3) penentuan pinjaman, 4) penentuan biaya administrasi, 5) dan biaya penyimpanan (ujrah), 6) pencairan pinjaman, 7) pelunasan pinjaman, hingga 8) pelelangan barang jaminan. Perlakuan akuntansi yaitu mengakui pendapatan saat pencairan dari pinjaman nasabah, melakukan beberapa pengukuran dalam pembiayaan gadai emas, menyajikan laporan keuangan harian gadai emas, dan pengungkapannya dilakukan oleh kantor pusat PT. Pegadaian. PT. Pegadaian Cabang Tulungagung belum sepenuhnya mengimplementasikan perlakuan akuntansi berlandaskan PSAK 407, hal ini karena keterbatasan wewenang dalam penyajian laporan keuangan. Dimana terkait pelaporan keuangan adalah wewenang kanwil & kantor pusat. PT. Pegadaian Cabang Tulungagung bertugas operasional dan memasukan data sehingga hanya menyajikan laporan keuangan harian, sedangkan pengungkapannya hanya untuk pihak intern. Pengungkapan laporan keuangan yang disajikan untuk umum terdapat pada laporan konsolidasian yang terdapat pada website PT. Pegadaian. Kata kunci: Gadai, PSAK 407, PSAK 107

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Akuntansi Syariah
Ekonomi > Gadai
Ekonomi > Laporan Keuangan
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Akutansi Syariah
Depositing User: 126403202171 SELLA WAHYUNI
Date Deposited: 08 Aug 2024 03:12
Last Modified: 08 Aug 2024 03:12
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/49046

Actions (login required)

View Item View Item