KEANEKARAGAMAN JENIS KUPU-KUPU DI DESA GEMARANG SERTA PENERAPANNYA SEBAGAI MEDIA BELAJAR BIOLOGI BERUPA ENSIKLOPEDIA

SYAUFIKA ABDILLAH, 17208163104 (2023) KEANEKARAGAMAN JENIS KUPU-KUPU DI DESA GEMARANG SERTA PENERAPANNYA SEBAGAI MEDIA BELAJAR BIOLOGI BERUPA ENSIKLOPEDIA. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (869kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (502kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (418kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (262kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (365kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (619kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (163kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (177kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Kupu-kupu merupakan salah satu kelompok spesies yang digunakan sebagai indikator kerusakan sebuah ekosistem. Kemampuan alaminya yang sensitif terhadap perubahan lingkungan akan terdeteksi dari jumlah dan keberagaman spesies kupu-kupu. Penelitian ini merupakan Penelitian dan Pengembangan (Research and Development). Tujuan penelitian ini adalah menganalisis keanekaragaman kupu-kupu di Desa Gemarang dan menjelaskan pengembangan media belajar biologi berupa ensiklopedia. Pengembangan media belajar biologi digunakan sebagai penunjang dalam mata kuliah zoologi avertebrata. Penelitian kupu-kupu menggunakan metode penjaringan yang dilakukan dengan menjelajahi daerah di dalam stasiun dengan ukuran 50 m x 50 m. Lokasi pengambilan data berada di tiga tempat Dusun Ngadiluwih, Dusun Gemarang, dan Dusun Salak. Pengambilan data dilakukan sehari dua kali pada pagi dan sore hari selama tiga hari pada masing-masing stasiun. Pengembangan ensiklopedia mengadaptasi model pengembangan Four D. Tahap yang dilakukan yaitu pendefinisian (define), perancangan (design), dan pengembangan (development). Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan sebanyak 22 spesies kupu-kupu di Desa Gemarang. Kupu-kupu tersebut terbagi menjadi 3 famili dan 16 genus yang berbeda. Indeks keanekaragaman total di ketiga stasiun yaitu H’= 2,437 yang masuk dalam kategori keanekaragaman sedang. Nilai indeks keanekaragaman pada masing-masing stasiun memiliki nilai yang relatif sama, namun perbedaan terdapat pada jumlah dan jenis tanaman pakan yang berada di sekeliling stasiun. Berdasarkan hasil pengembangan yang dilakukan maka diperoleh (1) tahap analisis menunjukkan bahwa ensiklopedia kupu-kupu diperlukan sebagai media belajar biologi untuk membantu memahami materi kupu-kupu pada mata kuliah Zoologi Avertebrata; (2) tahap perencanaan diperoleh informasi bahwa nilai indeks keanekaragaman kupu-kupu pada masing-masing stasiun menunjukkan kategori sedang, namun perbedaan yang jelas terlihat pada jumlah spesies yang ditemukan; (3) tahap pengembangan diperoleh bahwa skor validasi ahli materi sebesar 87,05%, ahli media 88,23%, dan skor uji keterbacaan oleh mahasiswa diperoleh angka 89,33%. Hal ini menunjukkan bahwa produk sangat layak digunakan sebagai media belajar biologi. Terdapat beberapa revisi yang dilakukan pada produk yaitu pengubahan rancangan daftar isi dan pengubahan sampul depan.

Item Type: Skripsi
Subjects: Biologi > Hewan
Biologi > Lingkungan
Pendidikan > Media Pembelajaran
Biologi > Tumbuhan
Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi
Depositing User: 17208163104 SYAUFIKA ABDILLAH
Date Deposited: 08 Aug 2024 07:04
Last Modified: 08 Aug 2024 07:04
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/49729

Actions (login required)

View Item View Item