PENGARUH STRATEGI SEGMENTING, TARGETING, DAN POSITIONING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK DI WARKOP KAMANDANU TULUNGAGUNG

RYAN SUHANDITO, 126405201033 (2024) PENGARUH STRATEGI SEGMENTING, TARGETING, DAN POSITIONING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK DI WARKOP KAMANDANU TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (685kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (208kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (159kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf

Download (262kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (310kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (282kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (316kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (246kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (137kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (183kB) | Preview
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Pengaruh Strategi Segmenting, Targeting, dan Positioning terhadap Keputusan Pembelian Produk di Warkop Kamandanu Tulungagung” ini ditulis oleh Ryan Suhandito, NIM. 126405201033, pembimbing Muhammad Alhada Fuadilah Habib, S. Sosio., M.A. Warkop Kamandanu merupakan warung kopi yang berdiri pada pada bulan Mei tahun 2023. Ketatnya persaingan antar warung kopi semakin terasa, terlebih pada Kabupaten Tulungagung dengan segudang warung kopi di setiap sudut kota. Meskipun terbilang masih sangat baru, Warkop Kamandanu bisa bersaing dengan pesaing-pesaing yang ada. Terbukti dengan kestabilan penjualan yang sudah dilakukan oleh Warkop Kamandanu. Kestabilan dalam era persaingan ini tidak luput dari strategi pemasaran yang dilakukan Warkop Kamandanu seperti, segmentasi pasar, penargetan pangsa pasar, hingga pemosisian produk dalam benak konsumen. Maka, penelitian ini mengambil permasalahan strategi segmenting, targeting, dan positioning, dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh strategi segmenting, targeting, dan positioning terhadap keputusan pembelian produk di Warkop Kamandanu Tulungagung. Metode pengambilan sampel menggunakan metode non probability sampling dengan teknik sampling aksidental serta menggunakan rumus Lemeshow. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 100 konsumen yang pernah berkunjung dan membeli produk di Warkop Kamandanu. Tahap berikutnya data kuesioner yang telah terkumpul dianalisis menggunakan regresi linier berganda yang bertujuan untuk mengetahui setiap pengaruh variabel. Data yang telah lolos uji validitas, uji reliabilitas, dan uji asumsi klasik kemudian diolah serta dipadukan dengan rumus sehingga menghasilkan data yang valid. Pengujian hipotesis menggunakan uji t menunjukkan bahwa variabel strategi segmenting, targeting¸ dan positioning berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Kemudian pada uji F menunjukkan bahwa variabel strategi segmenting, targeting¸ dan positioning secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Angka R Square menunjukkan angka 0,675 atau 67,5% yang artinya keputusan pembelian sebesar 67,5% dipengaruhi oleh strategi segmenting, targeting¸ dan positioning dan sebesar 32,5% dipengaruhi oleh faktor lain. Kata Kunci : Strategi Segmenting, Strategi Targeting, Strategi Positioning, Keputusan Pembelian, Warung Kopi.

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Konsumen
Ekonomi > Pemasaran
Ekonomi > UMKM
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: 126405201033 RYAN SUHANDITO
Date Deposited: 16 Aug 2024 02:43
Last Modified: 16 Aug 2024 02:43
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/51064

Actions (login required)

View Item View Item