ASOSIASI MAHASISWA ALUMNI PONDOK PESANTREN DAN WACANA KEAGAMAAN DI UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG

DONY PRASETYO FIRSTIANTO, 126309202058 (2024) ASOSIASI MAHASISWA ALUMNI PONDOK PESANTREN DAN WACANA KEAGAMAAN DI UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (167kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (36kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (219kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (253kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (207kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (525kB)
[img] Text
BAB V .pdf
Restricted to Registered users only

Download (242kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (115kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (183kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui lebih mendalam mengenai asosiasi mahasiswa alumni pondok pesantren dalam membentuk wacana keagamaan di UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Peran asosiasi mahasiswa alumni pondok pesantren ini tampak dalam berbagai kegiatan, seperti diskusi keagamaan, kajian kitab, serta kegiatan sosial dan kemasyarakatan. Interaksi antara anggota asosiasi dan mahasiswa lainnya turut memperkaya pengalaman keagamaan di kampus, menciptakan lingkungan yang baik sebagai penguatan identitas keislaman. Rumusan masalah pada penelitian ini mencakup bagaimana peran asosiasi mahasiswa alumni pondok pesantren dalam membentuk wacana keagamaan, apa saja bentuk kegiatan wacana keagamaan yang dilakukan, serta bagaimana pengaruh wacana keagamaan asosiasi mahasiswa alumni pondok pesantren terhadap pemahaman keagamaan mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode wawancara, observasi, dan analisis dokumen untuk mengumpulkan data dari lima asosiasi mahasiswa alumni pondok pesantren yang anggotanya merupakan mahasiswa di UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Temuan penelitian menunjukkan bahwa asosiasi ini memainkan peran dalam menyebarkan nilai-nilai keagamaan dan tradisi pesantren di kalangan mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa asosiasi mahasiswa alumni pondok pesantren memainkan peran penting dalam membentuk wacana keagamaan di lingkungan perkuliahan. Mereka tidak hanya berfungsi sebagai wadah pengembangan diri dan tempat silaturahmi, tetapi juga sebagai tempat penyebaran nilai-nilai keagamaan yang telah diperoleh selama di pondok pesantren. Temuan ini memberikan wawasan tentang dinamika keagamaan di perguruan tinggi Islam dan kontribusi asosiasi mahasiswa dalam mengembangkan wacana keagamaan yang inklusif dan dinamis. Kata Kunci: asosiasi mahasiswa, alumni pondok pesantren, wacana keagamaan.

Item Type: Skripsi
Subjects: Sosiologi Agama
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Sosiologi Agama
Depositing User: 126309202058 DONY PRASETYO FIRSTIANTO
Date Deposited: 11 Sep 2024 02:22
Last Modified: 11 Sep 2024 02:22
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/53134

Actions (login required)

View Item View Item