Nurul Setyawati Handayani, 2013099201 (2016) Peranan Pemasaran dan Promosi Sebagai Bagian dari Pelayanan Informasi di Perpustakaan. Wahana Informasi Perpustakaan UAJY, 20 (1). pp. 48-57. ISSN 2016
|
Text
Peranan Pemasaran dan Promosi Sebagai Bagian dari Pelayanan Informasi di Perpustakaan.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
Perpustakaan merupakan gudang ilmu pengetahuan, atau lembaga yang berperan penting dalam kemajuan bangsa. Perpustakaan ini dapat difungsikan sebagai wahana pendidikan, penelitian, pelestarian informasi dan rekreasi guna meningkatkan kecerdasan dan keberdayaan bangsa. Dengan begitu perpustakaan mempunyai tujuan memberikan pelayanan kepada pemustaka, meningkatkan kegemaran bangsa. Keberadaan perpustakaan di masyarakat dirasakan sangat penting, bahwa perpustakaan merupakan tempat untuk mencari ilmu pengetahuan, informasi dan mengikuti perkembangan zaman yang semakin pesat. Sehingga untuk mengenalkan perpustakaan kepada masyarakat (pengguna) salah satunya dengan cara promosi. Perpustakaan ini perlu adanya promosi sebagai langkah awal untuk memperkenalkan perpustakaan kepada masyarakat. Perpustakaan harus mampu menyediakan sarana promosi yang baik. Pemasaran dan promosi merupakan langkah praktis yang dapat dilakukan untuk meningkatkan pemanfaatan perpustakaan. Pada dasarnya promosi perpustakaan merupakan kegiatan pertukaran informasi antara organisasi dengan tujuan memberikan informasi kepada konsumen tentang produk atau jasa yang disediakan oleh perpustakaan agar mereka tertarik dengan produk dan jasa yang ditawarkan. Misalnya dengan membuat brosur, poster, logo, dan lain sebagainya. Dalam pengamatan sekilas di perpustakaan saat ini mulai tampak bahwa tingkat kunjungan di perpustakaan tergolong tinggi, hal ini terlihat dari selalu penuhnya pemustaka yang berkunjung ke perpustakaan untuk mencari informasi, memanfaatkan layanan yang disediakan perpustakaan. Hal ini dapat diartikan bahwa masyarakat telah memberikan apresiasi yang tinggi terhadap perpustakaan, sedangkan di sisi lain bahwa perpustakaan umum telah berhasil mempengaruhi persepsi pemustaka di kalangan masyarakat melalui usaha dan promosi yang dilakukan. Adapun setiap kegiatan promosi yang berupa layanan perpustakaan pasti mempunyai masalah berupa kendala dalam promosi layanan perpustakaan, kendala dalam layanan perpustakaan berasal dari dalam dan luar perpustakaan yaitu: kendala dari dalam (internal) dan kendala dari luar (eksternal).
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Ilmu Perpustakaan Ilmu Perpustakaan > Layanan Perpustakaan |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah > Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam |
Depositing User: | 2013099201 Nurul Setyawati Handayani |
Date Deposited: | 15 Oct 2024 13:57 |
Last Modified: | 29 Oct 2024 05:24 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/53660 |
Actions (login required)
View Item |